SOLOPOS.COM - Tangkapan layar Region Head Astra Motor Jateng, Ronaldo Widjaya, saat memberikan paparan pada launching Honda New CB150X secara virtual, Sabtu (18/12/2021). (Espos/Kurniawan)

Solopos.com, SOLO — Astra Motor Jawa Tengah (Jateng) meluncurkan produk terbaru, sepeda motor spesialis adventure dan touring, Honda New CB150X, Sabtu (18/12/2021).

Dalam konferensi pers secara virtual pukul 09.00 WIB, Region Head Astra Motor Jateng, Ronaldo Widjaya, mengakui pasar sepeda motor nasional, termasuk Jateng, masih didominasi sepeda motor matic. Namun, pasar motor sport tetap menarik.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

“Dari tahun ke tahun trennya tidak terlalu tinggi, tapi pasar sport ini tetap harus dijaga. Karena pasar motor sport, pasar yang orang biasanya beli motor itu sebagai motor kedua. Keseharian pakai motor matic, tapi saat weekend pakai motor sport,” tutur dia.

Baca Juga : Sip! Mobil Listrik Bikinan Lokal akan Dipakai di 2 Bandara dan G20

Ronaldo menjelaskan orang Indonesia cenderung butuh atau menyukai hiburan. Hal itu bisa dilihat dari pola orang Indonesia suka bepergian dan berwisata. Hal lain, fenomena banyak orang touring mengendarai sepeda motor.

Gaya hidup masyarakat Indonesia seperti itu membutuhkan sepeda motor yang nyaman, tangguh, dan aman. “Oleh karena itu Astra Honda Motor Jateng melakukan launching atau peluncuran terbaru Honda New CB150X hari ini,” kata dia.

Ronaldo menjelaskan dimensi, karakter, dan kultur Honda New CB150X merupakan satu-satunya sepeda motor 150 CC dengan konfigurasi motor touring. Aspek kenyamanan dan tenaga atau powerfull menjadi keunggulan sepeda motor keluaran baru ini.

Baca Juga : Rasakan Sensasi Kulineran Asyik Sambil Lihat Kereta Api Berkeliling

“Astra Honda Motor melihat sepeda motor di Indonesia dengan 150 CC ini kami rasakan cukup. Kami lihat bahwa pasar kami [pada penikmat] touring, melihat keindahan Indonesia. Di Jateng, salah satu yang asik dari Semarang bisa ke Rawapening menikmati sunset,” urai dia.

Ronaldi memberikan pilihan lain jalur touring, yaitu ke pantai di Jepara untuk menikmati deburan ombak laut. “Dengan naik motor jenis touring seperti ini bisa mendukung kenikmatan. Kami berharap motor ini menjadi satu segmen yang membantu pasar motor touring,” harap dia.

Ronaldo meyakini pasar motor sport di Tanah Air utamanya Jateng akan terus berkembang besar ke depannya. Apalagi perekonomian Indonesia semakin membaik seiring pandemi Covid-19 kian terkendali. Orang akan butuh motor untuk weekend.

Baca Juga : Jadwal Bioskop XXI Hari Ini (18/12/2021): Banyak Film Seru Hlo!

“Kami harap CB150X bisa mengisi atau melengkapi lini yang kami miliki. Ini konsepnya touring. Jadi kami berharap dengan adanya motor baru ini bisa memenuhi kebutuhan konsumen di Jateng untuk motor tangguh, powerfull, dan nyaman,” ujar dia.

Hal senada disampaikan People and Channel Supervisor Astra Motor Jateng, Agung Huonggo. Dari sekian produk Honda, menurut dia, konsumen menginginkan motor jenis adventure. Selama ini baru tersedia motor jenis CB500X.

Namun motor itu dibanderol cukup mahal, sekitar Rp192 juta. Artinya, lanjut dia, tidak semua konsumen motor sport atau adventure bisa membeli jenis itu.

Baca Juga : Pengin Malam Tahun Baru di Pantai Parangtritis, Ini Syaratnya

“AHM melihat adanya celah bahwa Honda kemudian memperkenalkan CB150X dengan mesin 150 CC,” ungkap dia.

CB150X diklaim sebagai motor pertama bergaya adventure touring di kelas 150 CC. Motor itu didesain untuk membawa kebanggaan, semangat, dan gaya tangguh yang mencerminkan jiwa petualang sejati. Disamping prestis, show off, serta high class real man.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya