SOLOPOS.COM - Winger Tottenham Hotspur, Andros Townsend (kiri), diadang pemain Aston Villa, Karim El Ahmadi, dalam laga lanjutan Liga Premier di Villa Park, Minggu (20/10/2013) malam WIB. JIBI/Solopos/Reuters/Eddie Keogh

Solopos.com, BIRMINGHAM – Manajer Tottenham Hotspur, Andre Villas-Boas, mengungkapkan masih terlalu dini untuk membandingkan Andros Townsend dengan Gareth Bale. Meskipun, sejauh ini Townsend memberikan penampilan yang impresif di sisi sayap Spurs, julukan Tottenham.

Townsend, yang menjadi pahlawan Inggris di laga kualifikasi Piala Dunia 2014, kembali bersinar dan memberikan inspirasi bagi kemenangan Spurs atas Aston Villa 2-0 di Villa Park, Birmingham, Minggu (20/10/2013) malam WIB.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Winger 22 tahun, yang baru saja mendapatkan kontrak baru, membuka skor bagi Spurs pada menit ke-31. Meski golnya berbau keberuntungan, namun penampilannya selama 90 menit acap kali membahayakan pertahanan Villa.

Hadirnya Townsend membuat Spurs seakan tak kehilangan sosok Bale, yang dijual ke Real Madrid seharga 86 juta poundsterling atau senilai Rp1,5 triliun pada Agustus kemarin. Townsend mampu menggantikan peran Bale, yang acap kali memberikan gempuran di sisi sayap.

Meski demikian, Villas Boas enggan membanding-bandingkan antara Townsend dengan bekas pemainnya itu.

“Ini adalah permulaan bagi Andros dengan kehidupan di klub ini. Gareth memberi pengaruh besar bagi klub, musim lalu. Ini baru permulaan bagi Andros,” ujar Villas Boas dilansir Eurosport, Senin (21/10/2013).

“Tapi saya rasa itu adalah performa yang hebat. Bersama dengan tim, itu berkembang di babak kedua dan dia [Andros] benar-benar menunjukkan performa yang meningkat.”

“Dia memberi kami banyak pilihan menyerang karena dia mampu membawa tim melakukan serangan dengan kemampuan dribbling-nya dan kerja sama, crossing dan assist. Itu performa hebatnya yang lain, seperti yang kami saksikan untuk negaranya. Senang melihatnya.”

Penampilan Townsend bersama Inggris di kualifikasi Piala Dunia, saat melawan Montenegro dan Polandia, membuat namanya mulai diperhitungkan.

“Ia harus mengatasi banyaknya perhatian yang didapatnya, tapi dia sangat membumi dan sangat rendah hati, saya tak merasa dia akan memiliki masalah. Sebelum bergabung dengan Inggris, kepercayaan dirinya sangat tinggi,” imbuh eks manajer Chelsea itu.

“Apa yang dia lakukan untuk Spurs, dia lakukan untuk Inggris dan sekara dia melanjutkannya di klubnya.”

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya