SOLOPOS.COM - Logo Apple yang ditampilkan pada peluncuran sejumlah produk baru lewat Apple Event.

Solopos.com, SOLO – Raksasa teknologi, Apple akhirnya meluncurkan sejumlah produk barunya melalui siaran streaming Apple Event, Rabu (15/9/2021) dini hari. iPhone13 dan iPhone 13 Pro turut diperkenalkan dalam acara ini.

Menurut pantauan Solopos.com di www.apple.com, iPhone 13 Pro dipresentasikan memiliki keunggulan yang menonjol pada fitur kamera. Fitur cinematic pada iPhone 13 Pro ini mampu memproduksi video setara kualitas produksi film profesional.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Baca Juga: Daftar Lengkap Seri HP Oppo Harga Sejutaan

Ekspedisi Mudik 2024

Video ilustrasi pembuatan film juga ditampilkan dalam kesempatan ini. Terlihat kameramen menenteng iPhone untuk memproduksi video dalam pengambilan beberapa adegan film.

Apple pun menampilkan hasil pengambilan gambar tersebut. “Kekuatan kamera sistem yang lebih dramatis,” tulis keterangan keunggulan iPhone 13 Pro dalam laman resmi Apple.

Produk ini juga disebut lebih memiliki tampilan yang responsif. iPhone 13 dan iPhone 13 Pro diumumkan baru bisa dipesan mulai 24 September nanti. Sementara harga masing-masingnya mulai $699 dan $999 atau setara Rp10 juta dan Rp14 jutaan.

Baca Juga: Badan Siber dan Sandi Negara Pantau Dugaan Penyusupan Hacker Mustang Panda

Perbedaan lain dalam dua seri iPhone tersebut terletak pada memori. iPhone 13 Pro dibekali memori hingga 1 Tb. Sementara iPhone 13 menawarkan pilihan memori yakni 128, 256, 512 Gb.

Sementara itu, iPhone dibekali dual kamera sistem. Apple juga menyebut akan ada perbedaan kekuatan baterai yang tentu lebih kuat untuk dua seri iPhone tadi.

Selain dua seri iPhone, Apple juga meluncurkan iPad Mini 6. Sebagaimana dilansir Detik.com, iPad Mini 6 masih tampil dengan desain yang mirip dengan iPad lainnya.

Baca Juga: NASA Unggah Ulang Gambar Tragedi WTC dari Luar Angkasa

iPad Mini 6 dibekali ukuran layar 8,3 inch. Lebih gede dibanding iPad sebelumnya yakni 7,9 inch. iPad ini memiliki bezel yang tipis sama seperti iPad Pro dan iPad Air. Panel layar juga menggunakan panel Liquid Retina Display, bukan Mini LED seperti iPad Pro 13 terbaru.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya