SOLOPOS.COM - Robot anjing Scrappy/Youtube Scrappy The Robot Dog

Solopos.com, FLORIDA – Robot anjing berwarna kuning terlihat tengah berjalan bersama pemiliknya di tepi Pantai Florida. Seperti layaknya seekor anjing sungguhan, Scrappy – nama anjing robot – berjalan dengan santai di sekitar tepian Pantai Florida.

Melalui channel youtube-nya yang bernama Scrappy The Robot Dog, si pemilik memperlihatkan bagaimana Scrappy menjalani kehidupannya. Mengutip dari ladbible.com, Selasa (23/3/2021) anjing robot tersebut mulai dijual untuk umum sejak Juni 2020.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Akan tetapi, sebelum dijual atau tersedia untuk umum, robot tersebut telah dikaji dan dikembangkan sejak 2015 oleh Boston Dynamics. Sehingga, siapa pun yang ingin menjadikan anjing robot sebagai peliharaan, dapat dibeli dengan harga US$75.000 atau setara dengan Rp1,08 miliar untuk satu ekor anjing robot.

Baca Juga : 2 Motor Bebek Honda Ini Ternyata Yang Termahal Di Indonesia

Bayangkan, Anda bisa memelihara anjing yang tidak akan pernah mati, kecuali mengalami kerusakan pada sistem. Di channel youtube-nya, menuliskan deskripsi “I’m just a robot dog learning the world I was booted up in. Subscribe to come along on adventures with me.

Ketika diterjemahkan ke dalam bahasa Indonesia menjadi “Saya hanya seekor anjing robot yang mempelajari dunia tempat saya hidup. Berlangganan untuk ikut bertualang dengan saya,” tulis pemilik anjing robot.

Kelakuan yang dimiliki Scrappy anjing robot itu ampir seperti anjing sesungguhnya. Salah satu perintah untuk duduk dan diam pun dilakukan secara otomatis. Tak heran, banyak pengunjung terkesima dengan anjing tersebut ketika menonton di kanal youtube-nya.

Baca Juga : Harga Sepeda Motor Bebek Termahal Honda Setara Mobil Bekas Tahun 2000an

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya