SOLOPOS.COM - ilustrasi

Harianjogja.com, BANTUL–Rencana bertambah luasnya  jangkauan bus Trans Jogja hingga masuk wilayah Bantul di respons baik pemerintah daerah setempat. Pemkab menyatakan persetujuan menyusul koordinasi yang telah dilakukan dalam pertemuan dua pekan silam.

Kepala Bidang Angkutan Dinas Perhubungan (Dishub) Bantul, Sukamto membenarkan sudah ada koordinasi rencana bus Trans Jogja masuk wilayah Bantul Kota. Rencana tersebut dinilai akan memberikan layanan transportasi yang lebih baik untuk masyarakat Bantul karena saat ini masih ada jalur yang minim angkutan bus umum.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

“Satu jalur Trans Jogja akan masuk ke Bantul yaitu dari Kridosono melalui Jalan Godean menyusur Ringroad Barat melewati UMY hingga ke perempatan Madukismo. Dari Madukismo belok ke kanan ke Maducandya dan balik ke Ringroad via perempatan Kasihan,” ujarnya kepada wartawan, Senin (11/11/2013).

Ekspedisi Mudik 2024

Pemkab juga telah meminta agar khusus depan gedung Maducandya dibuatkan halte portabel. Sukamto mengakui selama ini untuk jalur Madukismo memang sepi angkutan umum. Catatan Dishub hanya ada empat armada yang kerap beroperasi di jalur Madukismo sehinga dipandang perlu Trans Jogja masuk kawasan tersebut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya