SOLOPOS.COM - Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) bersama ibu mertuanya, almarhumah Hj. Sunarti Sri Hadiyah binti Danu Sunarto, beserta anak dan cucunya berfoto bersama. [Instagram@agusyudhoyono]

Solopos.com, JAKARTA – Dalam waktu kurang dari tiga tahun, Presiden Ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dua kali berduka.

Setelah ditinggal sang isteri, Ani Yudhoyono, akibat kanker darah pada 2019, giliran sang ibu mertua, Sunarti Sri Hadiyah Sarwo Edhie Wibowo yang berpulang, Senin (20/9/2021).

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Sunarti menyusul sang putri, Ani Yudhoyono di usia 91 tahun karena sakit. Pada 1 Juni 2019 silam, Ani meninggal dunia di usia 66 tahun akibat penyakit kanker yang dideritanya beberapa tahun.

Baca Juga: Ibu Mertua Mantan Presiden SBY Berpulang di Usia 91 Tahun 

Ani Yudhoyono mengembuskan napas terakhir di Rumah Sakit National University Singapura, Sabtu (1/6/2019) sekitar pukul 11.50 waktu setempat pada usia 66 tahun.

Sebelum meninggal, perempuan asal Pacitan, Jawa Timur itu hampir empat bulan dirawat.

Mengagumi

Data Solopos.com, semasa hidup Ani Yudhoyono yang bernama asli Kristiani Herrawati sangat mengagumi sosok ibundanya, Sunarti Sri Hadiyah atau biasa disapa Ibu Ageng.

Saat berpidato pada hari pemakaman sang istri, SBY menybut Ibu Ageng harus bangga memiliki putri yang teramat kuat dalam berjuang.

“…Ibu Ageng, Ibu harus bangga, putrinya kembali insyaallah husnul khatimah, dia orang yang tidak mau menyerah. Dia bilang sama saya Ibu Ageng, saya pasrah, tetapi tidak menyerah, sampai kepada batas yang dia bisa capai. Jadi Ibu harus bersyukur, berbahagia, memiliki putri seperti itu,” ujar SBY.

Ultah Ke-89

Di saat sang putri meninggal dunia di usia 66 tahun pada 1 Juni 2019, Ibu Ageng yang lahir pada 20 Mei baru saja merayakan ulang tahunnya yang ke-89.

Di akun Instagramnya pada 2018 silam, Ani Yudhoyono pernah mengunggah foto sang ibunda saat ulang tahun.

Sebagai rasa syukur dan ucapan ulang tahun, Ani mengunggah video yang berisi foto-foto momen sang ibunda bersama keluarga besar.

“Selamat ulang tahun ke-88, 20 Mei 2018 bundaku sayang, Ibu Sunarti Sri Hadiyah binti Danu Sunarto. Kami amat bahagia bila melihatmu sehat, seger dan waras. Tawamu adalah kebahagiaanku anak-anak, menantu-menantu, cucu-cucu dan cicit-cicitmu. Nasihatmu tetap kami tunggu,” tulis Ani Yudhoyono dalam akun Instagramnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya