SOLOPOS.COM - Tunggal putra Indonesia Jonatan Christie. (ANTARA FOTO/Prasetyo Utomo)

All England 2017 akan diwarnai dengan duel Jonatan Christie vs Viktor Axelsen.

Solopos.com, SURABAYA – Jonatan Christie sudah harus melewati tantangan berat di babak pertama All England 2017. Dia akan menghadapi unggulan ketiga turnamen, Viktor Axelsen (Denmark).

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

[Baca: Hasil Undian All England 2017]

Mengenai pertemuan itu, Jonatan justru tak gentar. Bahkan pebulu tangkis 19 tahun ini memang ingin bertemu Axelsen karena penasaran. Pasalnya, pertemuan keduanya di babak final Piala Thomas 2016 urung terjadi.

Saat itu, Jonatan Christie memang disiapkan menjadi tunggal putra utama Indonesia untuk menghadapi Axelsen. Hal tersebut lantaran Tommy Sugiarto mengalami sakit dan sudah absen di partai semifinal. Namun pada akhirnya Tommy sembuh dan kembali diturunkan di final.

Duel Jonatan vs Axelsen pun batal. Padahal Jonatan mengaku sudah mempersiapkan betul untuk melawan Axelsen. Bahkan pebulu tangkis yang akrab disapa Jojo ini tak diturunkan di partai final karena jajaran pelatih lebih memilih Anthony Sinisuka Ginting dan Ihsan Maulana Mustofa sebagai tunggal putra kedua dan ketiga.

“Saya penasaran ketemu Axelsen, memang ingin ketemu dia,” kata Jonatan saat ditanya mengenai undian babak pertama All England seperti dikutip dari Badmintonindonesia.org, Selasa (21/2/2017).

Saat ini, Jonatan sendiri masih tampil di ajang Djarum Superliga 2017. Pemain kelahiran Jakarta itu membela klub Musica Champions. Dia juga turut menyumbangkan poin saat timnya mengalahkan tim Hitachi dari Jepang dengan skor 5-0. Saat itu, Jonatan sukses menundukkan Koji Naito dengan skor 21-13 dan 21-14.

“Kejuaraan Djarum Superliga ini saya jadikan pemanasan sebelum All England,” tandas Jonatan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya