SOLOPOS.COM - Ahmad Dhani menghibur tamu The Sahid Rich Jogja Hotel saat perayaan malam tahun baru, Kamis, 31 Desember 2015. (JIBI/Harian Jogja/dok. The Sahid Rich Jogja Hotel)

Solopos.com, SURABAYA – Ahmad Dhani memiliki peluang untuk maju di Pilkada Surabaya 2020. Kendati demikian, peluang Ahmad Dhani itu sebagai calon wakil wali kota.

Hal itu disampaikan oleh Sekretaris DPD Gerindra Jatim, Anwar Sadad. Seperti diketahui, Gerindra telah merekomendasikan Machfud Arifin sebagai calon wali kota di Pilkada Surabaya mendatang. Oleh karenanya, posisi yang masih mungkin diisi oleh Dhani adalah calon wakil wali kota.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Diganjar Satya Lancana, Ririn Kisahkan Suka Duka Mengajar di Perbatasan Sragen-Karanganyar

Ekspedisi Mudik 2024

“Peluangnya terbuka [di Pilkada Surabaya] untuk Mas Dhani,” kata Anwar Sadad seperti dilansir detik.com, Selasa (18/8/2020).

Sadad menjelaskan posisi yang mungkin diisi Dhani adalah calon wakil Wali Kota. “Karena Gerindra sudah memberikan dukungan kepada Machfud Arifin (MA) untuk maju sebagai Calon Wali Kota Surabaya,” jelasnya.

10 Berita Terpopuler: Bapak di Sukoharjo Meninggal, 5 Anggota Keluarga Positif Covid-19

Dengan posisi itu, menurut Sadad, peluang Ahmad Dhani masih terbuka. Pasalnya sampai hari ini, Machfud belum menentukan siapa sosok wakil yang akan mendampinginya di Pilkada Surabaya Surabaya.

“Tapi kita semua tahu kan sampai hari ini Pak Machfud Arifin belum mengajak partai-partai berunding tentang calon wakilnya,” terangnya.

Diketahui, keinginan Ahmad Dhani maju di pemilihan wali kota Surabaya itu terungkap saat dirinya kecewa ada yang mencuri video dukungan dan menarasikan Ahmad Dhani akan maju di Pilkada Pasuruan.

Tak Kuat Hirup Bau Limbah PT RUM, Warga Nguter Sukoharjo Pukul Kentungan Tanda Bahaya!

Elite Partai Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad menanggapi soal keinginan Ahmad Dhani maju di Pilkada Surabaya 2020. Dasco mempersilakan. Asalkan, kata dia, Dhani memenuhi syarat.

“Surabaya, kalau mau maju, ya silakan aja, asal semua persyaratannya terpenuhi,” ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya