SOLOPOS.COM - Sejumlah wisatawan mengikuti Kelas Tari Gaya Mangkunegaran di Pendapa Pura Mangkunegaran, Kamis (5/5/2022). (Solopos.com/Afifa Enggar Wulandari)

Solopos.com, SOLO – Pura Mangkunegaran membuka program khusus seperti kelas tari dan workshop foto busana yang bisa diakses wisatawan selama libur Lebaran 2022.

Dibolehkannya mudik pada Lebaran 2022 kali ini menjadi berkah bagi dunia pariwisata di Kota Solo. Salah satunya Pura Mangkunegaran. Selain menjadi lembaga budaya, Pura Mangkunegaran juga menjadi pelaku usaha pariwisata berbasis pendidikan budaya.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Pura Mangkunegaran menyambut libur Lebaran 2022 dengan membuka kelas tari gaya Mangkunegaran. Kelas ini dimulai Sabtu (30/4/2022) hingga Minggu (8/5/2022) secara bertahap.

Kelas tersebut menjadi program perdana Mangkunegaran setelah dilanda pandemi Covid-19. Kelas dikelola langsung oleh Kemantren Langenpraka, lembaga seni Pura Mangkunegaran.

Baca Juga: Kuliner Khas Mangkunegaran Solo Ini Siap Sambut Pengunjung saat Lebaran

Selain tari, Pura Mangkunegaran juga ramai dikunjungi wisatawan saat Lebaran kali ini. KGPAA Mangkunagoro X, Bhre Cakrahutomo Wira Sudjiwo, di sela-sela memantau jalannya kelas tari mengatakan animo masyarakat Solo maupun wisatawan cukup baik. Setidaknya Rabu (4/4/2022) tercatat 300-an wisatawan berkunjung dan berwisata budaya di Mangkunegaran.

“Animo lumayan baik. Yang saya tau kemarin sekitar 300-an wisatawan lah [per hari]. Ini bagian dari usaha kita meningkatkan kegiatan ekonomi dan pariwisata di Solo. Adanya ini juga dipengaruhi oleh momen libur Lebaran yang cukup panjang,” jelasnya kepada Solopos.com, Kamis (5/5/2022).

Selain mengadakan kelas tari yang terbagi menjadi dua sesi, Mangkunegaran juga mengadakan workshop foto busana adat dan sajian apem khas Mangkunegaran. Program tersebut menjadi rangkaian kegiatan libur Lebaran.

Baca Juga: Abdi Dalem Mangkunegaran Solo Juga Dapat Paringan Lebaran dari MN X

“Kelas tari dari Langenpraja, foto busana juga. Kemudian ada sajian apem khas Mangkunegaran. Kerja sama yang menyeluruh lah,” imbuh dia.

Berdasarkan pantauan Solopos.com, Kamis, wisatawan sudah memadati ruang pendaftaran wisatawan di sisi selatan Pura Mangkunegaran atau dekat dengan halaman Pamedan. Usai registrasi, wisatawan akan diantar oleh pemandu wisata dari Mangkunegaran yang telah siaga.

Mangkunagoro X menilai kegiatan libur Lebaran tersebut mampu menunjang ekonomi pariwisata di Pura Mangkunegaran. Ia berharap tiga hari tersisa selama kegiatan libur Lebaran di Mangkunegaran lebih ramai lagi.

Baca Juga: Gusti Nurul, Kembang Mangkunegaran yang Berani Menolak Cinta Soekarno

“Kegiatan ini juga menunjang ekonomi pariwisata di Mangkunegaran juga. Beberapa hari ke depan semoga lebih ramai. Hari ini lebih ramai meski datanya saya juga belum kami terima,” katanya.

Sementara itu pemandu wisata Pura Mangkunegaran, Aji Darmasakti mengatakan mudik Lebaran 2022 cukup membawa hawa segar bagi sektor pariwisata. Sebagai pemandu, Aji merasakan suasana wisata di Pura Mangkunegaran seperti sebelum pandemi Covid-19.

Bahkan di musim liburan ini, satu pemandu bisa memandu rombongan wisatawan hingga empat kali. Hampir sama seperti masa liburan sebelum pandemi.

Baca Juga: Gunakan Kendaraan Listrik untuk Lebaran, Ini Lokasi Pengisian Setrum

“Nah ini konteksnya seperti kita sebelum pandemi. Ramai banget Lebaran, Nataru, musim liburan. Tiap hari bisa empat ronde [pemanduan], bisa menggabungkan dua rombongan keluarga itu,” kata Aji saat diwawancara Solopos.com.

Total ada sekitar 11 pemandu yang bertugas saat libur Lebaran 2022. Aji mengatakan, sejumlah siswa SMK yang dulunya pernah magang di Pura Mangkunegaran digandeng menjadi pemandu wisata.

Kondisi ini membuat Aji sendiri harus kembali beradaptasi setelah dua tahun tidak menjumpai momen tersebut. “Ini buat kita bersyukur ya. Meski bagi saya kaget juga, lama tidak melayani pengunjung kan, adaptasi lagi,” kata dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya