SOLOPOS.COM - Ratusan warga PSHT Cabang Sragen Pusat Madiun yang tergabung dalam Yayasan Bolo Suro Sragen menggemakan yel-yel seusai berbagi paket takjil di depan Kantor Bupati Sragen, Minggu (17/4/2022). (Espos/Tri Rahayu)

Solopos.com, SRAGEN — Ratusan warga Persaudaraan Setia Hati Teratai (PSHT) Cabang Sragen Pusat Madiun yang tergabung dalam Yayasan Bolo Suro Sragen membagikan 800 paket takjil di Jl. Raya Sukowati, tepatnya depan Kantor Bupati Sragen, Minggu (17/4/2022) sore.

Ratusan paket takjil itu ludes dalam waktu 30 menit. Pembagian paket takjil dipimpin Ketua Yayasan Bolo Suro Sragen, Bambang Mantri. Ratusan anggota Bolo Suro datang dari perwakilan berbagai daerah di Soloraya. Mereka mengklaim anggota se-Soloraya mencapai 50.000 orang.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

“Personel yang datang sore ini di Alun-alun Sragen mencapai 250 orang. Mereka membagikan paket takjil kepada para pengguna jalan sejak pukul 16.15 WIB. Dalam waktu 30 menit, ada 800 paket takjil yang habis dibagikan,” ujar Bambang Mantri saat ditemui Solopos.com seusai membagikan paket takjil, Minggu sore.

Baca Juga : 30 Menit, 1.000-an Takjil yang Dibagikan Paguyuban Panther Sragen Ludes

Bambang menerangkan pembagian paket takjil ini rutin dilaksanakan setiap tahun dalam momentum Ramadan. Ia mengatakan warga PSHT ingin berbagi kepada masyarakat yang tengah berpuasa. Paket takjil yang dibagikan, ujar dia, sekadar membatalkan puasa saat waktu berbuka.

“Setiap paket takjil nilainya Rp12.000-Rp13.000. Dengan berbagi paket takjil itu kami ingin mencari sedulur sebanyak-banyaknya. Tahun lalu sudah mengadakan acara seperti ini. Anggota kami menyebar di Soloraya mencapai 50.000 orang. Sebanyak 30.000 orang di antaranya dari Sragen,” kata bambang.

Baca Juga : Sekolah di Sragen Ini Peringati Hari Kartini dengan Bagi-Bagi Takjil

Pada waktu-waktu tertentu, ungkap dia, Bolo Suro juga berbagi Sembako kepada warga yang membutuhkan, seperti janda yang sudah jompo atau lansia. “Biasanya selesai latihan bersama kemudian dilanjutkan bakti sosial,” tutur lelaki yang juga Ketua Pengaman Terate (Pamter) Cabang Sragen.

Selain Bolo Suro Sragen, komunitas lain juga membagikan takjil di Alun-alun Sragen. Ada komunitas mobil yang membagikan takjil kepada setiap pengguna jalan. Ada pula komunitas pemuda yang ikut berbagi. Arus lalu lintas di Jl. Raya Sukowati cukup ramai sehingga berapa pun paket takjil yang dibagikan di lokasi itu pasti habis.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya