SOLOPOS.COM - Ratu Elizabeth II saat tampil di film Paddington Bear. (Tangkapan layar Youtube The Royal Family)

Solopos.com, SOLO-Ratu Elizabeth II telah tutup usia pada Kamis (8/9/2022), namun ada sejumlah fakta menarik dari Sang Ratu yang patut diketahui. Meskipun telah memiliki kekuasaan di tangan sejak usia muda, Ratu kelahiran 21 April 1928 ini tetaplah seorang manusia biasa.

Sebagai manusia biasa, Ratu juga memiliki kebiasaan-kebiasaan unik atau hal-hal yang disukai. Apa sajakah?

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Dikutip dari Bisnis.com pada Minggu (11/9/2022), berikut ini sejumlah rahasia Ratu Elizabeth II yang tak banyak diketahui orang

1. Isi tas

Ratu tidak pernah bepergian tanpa cermin, lipstik, pena, permen pelega tenggorokan, dan kacamata baca. Pada hari Minggu, dia juga akan membawa uang kertas yang disetrika dengan rapi ke tas untuk dibagikan di gereja.

Baca Juga: Ratu Elizabeth II Pernah Main Film dengan Paddington Bear

2. Ratu adalah peminum

Fakta berikutnya adalah Ratu Elizabeth II menyukai gin dengan banyak es dan sepotong lemon segar sebelum makan siang. Kemudian dia akan mengambil anggur dengan makan siang dan martini kering dan segelas sampanye di malam har. Sepupunya, Margaret Rhodes, pernah mengatakan bahwa Ratu sangat suka menikmati hidup dengan minuman lezat.

3. Fasih berbahasa Prancis

Ratu Elizabeth II mendapat pendidikan di rumah dalam sastra, bahasa, sejarah dan musik. Ratu belajar bahasa Prancis saat masih gadis dari dua pengasuhnya yang berasal dari Prancis dan Belgia. Ratu pernah berpidato menggunakan Bahasa Prancis dalam beberapa kesempatan.

Baca Juga: Raja Charles III Andalkan Isteri Kelola Kerajaan Inggris

4. Klub bola favorit

Ratu adalah penggemar Arsenal. Ini seperti yang diungkapkan oleh eks The Gunners, Cesc Fabregas, yang bertemu sang Ratu ketika dia mengundang tim untuk minum teh sore di istana pada tahun 2006. Kesukaan Ratu kepada Arsenal diwariskan kepada Pangeran Harry. Sang pangeran juga Gunners sejati.

5. Lagu favorit

Pada 2016 saat Ratu ulang tahun ke-90, terungkap bahwa penguasa Inggris itu menyukai lagu-lagu pertunjukan seperti Oklahoma karya Howard Keel dan Dolores Gray serta Anything You Can Do dari Bill Johnson.

Baca Juga: Ini Kebiasaan Sehat Ratu Elizabeth II untuk Hidup hingga Usia 96 Tahun

6. Makanan kesukaan

Fakta berikutnya dari Ratu Elizabeth II adalah Ratu bukan penggemar makanan bertepung, termasuk kentang dan pasta. Sebaliknya, Ratu memiliki makanan favorit yang disebut steak Gaelik.  Steak ini terbuat dari daging rusa, jamur, wiski Irlandia flambeed, dan krim.

Baca Juga: Ini Daftar Film yang Menampilkan Sosok Ratu Elizabeth II

7. Punya tisu toilet sendiri

Ketika melakukan perjalanan, Ratu memiliki tisu toiletnya sendiri yang disegel resmi. Bahkan, segel tisu tersebut hanya boleh dilepas dia dan Pangeran Philips saja.

8. Alarm sang Ratu adalah petugas kerajaan

Tak seperti orang yang memasang jam sebagai alarm. Ratu memiliki alarmnya sendiri. Setiap hari, dia akan terbangun oleh bagpiper yang bermain di luar jendelanya selama 15 menit dari jam 09.00 pagi.

Artikel ini telah tayang di Bisnis.com dengan judul 8 Rahasia Ratu Elizabeth II yang Tak Banyak Diketahui Orang, dari Lagu Kesukaan, Klub Bola Favorit hingga Isi Tas

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya