SOLOPOS.COM - Seorang nakes memejamkan mata kuat-kuat saat divaksin dokter di Puskesmas Sambirejo, Sragen, Selasa (26/1/2021). (Solopos/Tri Rahayu)

Solopos.com, KARANGANYAR — Sebanyak 773 tenaga kesehatan (nakes) belum mendapat e-ticket untuk menerima vaksin Covid-19 di Karanganyar. Meskipun begitu, Dinas Kesehatan (Dinkes) Karanganyar memastikan ratusan nakes tersebut akan tetap menjadi prioritas untuk mendapatkan vaksin.

Plt. Kepala Dinkes Karanganyar, Sundoro, mengatakan hingga saat ini jumlah nakes yang sudah menerima vaksin sudah mencapai 77 persen atau 2.567 orang dari total 3.331 nakes yang sudah mendapatkan e-ticket. Sisa dari jumlah tersebut masuk dalam kategori tertunda dan batal lantaran memiliki penyakit bawaan atau sebelumnya sudah pernah terpapar Covid-19.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Baca Juga: Setengah Abad Sengketa Tanah Sriwedari Solo Belum Berakhir, Legislator Berharap Keikhlasan Ahli Waris

Ekspedisi Mudik 2024

“Saat ini jumlahnya sudah hampir mencapai 80 persen yang sudah divaksin. Kami tetap targetkan nanti bisa 100 persen karena masih ada yang tertunda. Kemungkinan yang tertunda akan ikut divaksin pada saat penyuntikan kedua nanti,” terang dia kepada Solopos.com, Jumat (5/2/2021).

Telah Terjadwal

Sundoro menjelaskan penyuntikan kedua vaksin Covid-19 untuk nakes dan 10 tokoh masyarakat Karanganyar dijadwalkan dilakukan di Puskesmas Karanganyar pada Senin (8/2/2021) nanti. Terkait droping vaksin tahap kedua, Sundoro menjelaskan masih belum mendapatkan informasi jumlah pasti yang akan diterima Kabupaten Karanganyar. Rencananya, droping vaksin kedua akan menyasar anggota Polisi dan TNI serta pekerja publik yang akan dilakukan pada pekan ketiga Februari.

Baca Juga: Warga Korban Banjir Pesu Klaten Masih Mengungsi, Jalur Alternatif ke Gunung Kidul Masih Ditutup

“Nanti yang kedua akan kami laksanakan pada Senin pekan depan. Untuk tahap berikutnya masih menunggu informasi pastinya. Nanti angka pasti vaksin yang akan kami dapat baru diberi tahu ketika mendekati hari pengiriman,” imbuh dia.

Sementara itu, sebanyak 773 nakes di Karanganyar belum mendapatkan e-ticket vaksin. Meskipun begitu, Sundoro memastikan ratusan nakes tersebut akan tetap mendapatkan jatah vaksin. Nantinya, jatah vaksin untuk 773 nakes tersebut akan terpisah dari jatah vaksin pada tahap kedua.

“Nanti tetap akan dapat. Karena vaksin ini kan untuk nakes sudah jadi keharusan. Tapi nanti kemungkinan akan terpisah dari jatah yang diberikan pada tahap kedua. Jadi untuk nakes sendiri ada vaksinasi tahap pertama dan tahap kedua,” kata dia.

Baca Juga: Motif Pembunuhan 4 Orang Sekeluarga di Rembang Diduga Dendam Pribadi, Ini Penjelasan Polisi

Data Nakes Penerima Vaksin

  • Jumlah Faskes yang Melayani : 24 (21 Puskesmas, RSUD Karanganyar, RSAU dr. Siswanto, dan RS PKU Muhammadiyah Karanganyar)
  • Jumlah keseluruhan nakes : 4.104 orang
  • Nakes yang mendapatkan e-ticket : 3.331 orang
  • Sudah tervaksin : 2.567 orang
  • Tunda Imunisasi : 219 orang
  • Ekslusi (batal) : 376 orang
  • Tidak hadir : 154 orang (pindah domisili, pindah tempat kerja, vaksin di luar karanganyar, meninggal dunia, tidak bisa dihubungi)

Sumber: Dinkes Karanganyar

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya