SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, SOLO — Sedikitnya tujuh nama disebut-sebut bakal meramaikan bursa calon wali kota dan calon wakil wali kota pada Pilkada Solo 2020 mendatang.

Informasi yang dihimpun Solopos.com dari berbagai sumber, Senin (24/6/2019), tiga nama tersebut yakni Achmad Purnomo, Anung Indro Susanto, dan Djoko Riyanto.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Ada juga nama-nama seperti Teguh Prakosa (Sekretaris DPC PDIP Solo), Abdullah A.A (Partai Hanura), Supriyanto (Partai Demokrat), dan Iskandar (pengusaha hotel).

Ketua DPD Partai Amanat Solo (PAN) Solo, Achmad Sapari, menyatakan segera melakukan penjaringan kandidat calon wali kota dan calon wakil wali kota. Dalam penjaringan itu PAN membuka diri kepada semua tokoh potensial.

Beberapa nama yang dibidik PAN bisa terjaring yaitu Achmad Purnomo, Anung Indro Susanto, dan Djoko Riyanto. “Kader atau bukan kami terbuka. Silakan berproses, siapa yang terbaik akan kami pilih sebagai cawali dan cawawali,” ujar dia.

Sapari menyatakan figur cawali dan cawawali yang dijagokan PAN masih harus dibawa dalam forum parpol koalisi. Koalisi akan membahas, menimbang, dan memutuskan siapa kandidat cawali dan cawawali yang akan diusung.

Ketua DPC Partai Gerindra Solo, Ardianto Kuswinarno, juga menyampaikan hal senada. Menurut dia sudah ada beberapa nama yang tertarik maju sebagai cawali dan cawawali. Tapi siapa saja mereka masih dirahasiakan.

Ardianto beralasan saat ini Partai Gerindra masih fokus dengan pembentukan koalisi bersama PAN, Partai Golkar, dan PKS. “Maaf belum saatnya menyebut nama. Tapi sudah ada beberapa figur yang tertarik maju cawali dan cawawali,” kata dia.

Menurut dia sangat penting untuk menyamakan frekuensi dan komitmen dengan parpol koalisi saat ini. Perihal figur cawali dan cawawali akan dibicarakan dalam tahap berikutnya. “PKS masih terus berkomunikasi dengan kami,” urai dia.

Dari PDIP, nama Teguh Prakosa disebut berpeluang diusung sebagai cawali atau cawawali Solo. Posisinya sebagai Sekretaris DPC PDIP Solo saat ini cukup strategis di internal PDIP Solo saat F.X. Hadi Rudyatmo tak bisa lagi mencalonkan diri.

Ketua DPC Partai Hanura Solo, Abdullah A.A, saat diwawancarai wartawan menyatakan siap meramaikan bursa calon wakil wali kota Solo. Dia tengah berkomunikasi dengan pimpinan parpol terkait peluang dirinya diusung sebagai cawawali.

Ketua DPC Partai Demokrat Solo, Supriyanto, belum lama ini juga menyatakan ketertarikannya meramaikan bursa cawali atau cawawali Solo dari jalur independen. Pernyataan itu disampaikan tak lama setelah Supriyanto mengetahui dirinya tak lolos kembali ke DPRD Solo.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya