SOLOPOS.COM - Ilustrasi jembatan. (Dok. Solopos.com/Antara)

Solopos.com, SEMARANG – Kisah misteri atau horor selalu mematik rasa penasaran. Apalagi, jika kisah itu terkait dengan bangunan-bangunan angker, tak terkecuali jembatan.

Dikutip dari Okezone.com, ada sejumlah jembatan di Indonesia yang diyakini memiliki kisah misteri karena dipercaya sebagai tempat angker.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Dari sekian banyak jembatan yang menyimpan kisah horor itu, beberapa di antaranya berada di wilayah Pulau Jawa. Bahkan ada satu yang berada di wilayah Jawa Tengah (Jateng).

Ekspedisi Mudik 2024

Baca juga: Kisah Misteri Pabrik Karet Mijen, Ada Kuntilanak – Kelabang Raksasa

Berikut lima jembatan di Jawa yang diyakini merupakan tempat angker karena menyimpan kisah misteri:

  1. Jembatan Comal di Pemalang, Jateng

Jembatan Comal di Pemalang diyakini menyimpan kisah misteri. Jembatan yang biasa dilalui saat melintas di jalur pantai utara (pantura) ini konon kerap terdengar suara tangisan bayi di malam hari. Konon di sekitar jembatan ini terdapat makam yang tidak terawat. Kisah lainnya adalah ada kerajaan gaib atau mahkluk halus di jembatan tersebut.

  1. Jembatan Suramadu, Surabaya
Jembatan Suramadu
Ilustrasi Jembatan Suramadu. (Dok. Solopos.com)

Jembatan Suramadu di Surabaya merupakan jembatan terpanjang di Indonesia. Pada 2014 lalu, sempat terjadi kecelakaan beruntun di jembatan tersebut yang menyebabkan satu korban meninggal dunia. Konon, di jembatan tersebut sering muncul penampakan mahkluk halus berwujud perempuan yang berjalan-jalan.

  1. Jembatan Ancol, Jakarta Utara

Kisah misteri di Jembatan Ancol sudah cukup populer dan bahkan menjadi urban legend. Konon di jembatan tersebut kerap muncul penampakan hantu perempuan berparas cantik yang dikenal sebagai Maryam Si Manis Jembatan Ancol. Maryam dikisahkan merupakan gadis cantik yang menjadi korban pemerkosaan dan jasadnya di buang di jembatan pada masa penjajahan pemerintah kolonial Belanda.

  1. Jembatan Merah, Surabaya

Jembatan Merah di Surabaya pernah menjadi lokasi pertempuran 10 November 1945. Setiap malam hari konon tercium aroma anyir darah dan bau bangkai. Penampakan sosok astral berpenampilan zaman dulu juga disebut-sebut sering muncul di tempat ini.

Baca juga: Ini 5 Tempat Angker di Pemalang, Jembatan Comal – Gunung Gajah

  1. Jembatan Jiwan di Madiun
jembatan jiwan
Ilustrasi Jembatan Jiwan di Madiun. (Dok. Madiunpos.com/yukepo.com)

Menurut kebudayaan Jawa ada larangan yang dinamakan Sepasaran, yakni larangan bagi pengantin baru untuk keluar rumah sebelum masa pernikahannya tujuh hari. Menurut cerita masyarakat sekitar, dahulu ada perempuan bernama Sadikem, yaitu seorang pengantin baru yang melanggar adat itu. Ia mencuci baju di bawah jembatan dan hanyut. Sejak saat itu, arwah Sadikem pun bergentayangan dan kerap menggangu pengguna jalan yang melintas di jembatan itu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya