SOLOPOS.COM - Boneka arwah koleksi Furi Harun. (Youtube/Furi Harun)

Solopos.com, SOLO-Ada sejumlah fakta selebgram sekaligus Youtuber Furi Harun yang diketahui memang memiliki hobi mengoleksi spirit doll. Ya sejak tren boneka arwah di kalangan artis mengemuka, nama Youtuber Indonesia itu jadi naik daun.

Selain merawat spirit doll yang berisi arwah, ada fakta lain yang dimiliki Furi Harun yang belum diketahui publik. Wanita berusia 40 tahun itu rupanya juga seorang indigo yang bisa berkomunikasi dengan anak asuhnya.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Berikut 5 fakta Furi Harun, si cantik indigo pengadopsi boneka arwah seperti dilansir dari movie latest dan Bisnis.com pada Jumat (15/1/2022):

1. Mengasuh 349 Spirit Doll

Fakta pertama terkait Furi Harun adalah dia mengasuh 349 buah spirit doll. Ia juga mendapatkan boneka dari berbagai negara, seperti China, Thailand, Amerika, dan Italia. Kini, ia telah bergabung dengan komunitas Indigo yang memiliki banyak kolektor boneka roh. Profesinya lebih seperti kolektor boneka roh dan ia aktif di komunitas Indigo, khususnya di Bali.

Baca Juga: Bisakah Tertular Penyakit Kelamin Melalui Kloset Duduk?

Namun melalui kanal Youtube nya, Furi Harun menyarankan mereka yang tidak indigo sebaiknya tidak mengoleksi spirit doll terlelalu banyak.

2. Menjaga Spirit Doll Agar Kembali ke Rumah Tuhan

Furi mengaku ingin menjaga dan mendoakan arwah anak-anak yang tidak tenang itu, agar bisa kembali ke rumah Tuhan. Tujuannya untuk membimbing dan mendoakan arwah anak atau janin yang digugurkan. Sehingga mereka semua bisa kembali kepada Tuhan.

3. Mendidik Layaknya Anak

Bukan hanya memiliki spirit doll dan memberikan sekadar fasilitas, tapi Furi Harun juga mendidik mereka layaknya anak bayi manusia. Mereka diperlakukan layaknya anak dan yang mengadopsi harus menjadi lebih baik dari sebelumnya, agar bisa menjadi contoh.

Baca Juga: Atasi Rasa Bosan Jalani Karantina, Thariq Halilintar Lakukan Ini

4. Latar Belakang Spirit Doll yang Berbeda

Arwah-arwah yang ia dapatkan di spirit doll memiliki latar belakang yang bermacam-macam dan berbeda satu sama lain. Berbagai jenis itu banyak yang trauma akan masa lalunya seperti kejadian aborsi ataupun bunuh diri. 5. Membuka Adopsi Tak hanya mengoleksi, kini Furi memilih untuk membuka adopsi spirit doll. Namun ia tidak asal menerima orang yang ingin mengadopsinya. Orang tersebut harus memiliki kemampuan serta komitmen yang kuat, mengingat risiko mengasuhnya terbilang cukup tinggi.

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya