SOLOPOS.COM - Suasana di Objek Wisata Gunung Kemukus, Desa Pendem, Kecamatan Sumberlawang, Sragen, Sabtu (12/2/2022). (Solopos.com/Wahyu Prakoso)

Solopos.com, SRAGEN — Objek Wisata Gunung Kemukus merupakan destinasi wisata berbayar di Kecamatan Sumberlawang, Sragen. Namun tarif tiket masuk itu tak berlaku bagi sekitar 300 keluarga.

Gunung Kemukus dengan citra baru setelah direvitalisasi telah menarik wisatawan lokal sejak awal tahun. Bukan hanya turis yang mencari wisata religi namun menjadi daya tarik turis kalangan keluarga.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Adapun harga tiket masuk Rp5.000/orang pada hari biasa. Minggu dan hari libur Rp6.000/orang. Sedangkan Jumat Pon atau Jumat Kliwon Rp10.000. Selain itu, tarif parkir yang dikelola Pemkab Sragen untuk kendaraan roda dua Rp2.000 dan roda empat Rp5.000.

Sementara kantong parkir wisata Gunung Kemukus, Sragen, yang dikelola warga setempat pada hari biasa, yakni sepeda motor Rp3.000 dan mobil Rp7.000. Tarif itu berbeda pada hari malam Jumat Pon/Kliwon yakni motor Rp5.000 dan mobil Rp10.000.

Penanggung Jawab Objek Wisata Gunung Kemukus Marcellus Suparno mengatakan jumlah keluarga di lima RT kawasan Kemukus sekitar 300 keluarga.

Baca Juga: Gunung Kemukus Bakal Diresmikan Puan, 120 Rumah Warga Dicat Warna-Warni

“Mereka bebas masuk keluar kawasan wisata. Selama ini tidak ada tanda khusus dan petugas tiket sudah paham. Petugas merupakan warga setempat,” katanya kepada Solopos.com, Rabu (4/5/2022).

Dia mengatakan pengelola wisata berencana membuatkan tanda khusus untuk akses warga namun belum terealisasi. Belum ada masalah sejauh ini antara petugas dan warga setempat.

Ada pun kawasan Gunung Kemukus berada di dua dukuh, yakni Dukuh Gunung Sari dengan empat RT dan Dukuh Kedunguter satu RT. Warga Dukuh Kedunguter merupakan penduduk asli setempat.

Baca Juga: Dukung Wisata Gunung Kemukus, Warga Dilatih Bikin Suvenir

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya