SOLOPOS.COM - Ilustrasi lomba lari menjadi salah satu bidang olahraga yang dipertandingkan di cabang olahraga atletik. (sportanews.com)

20 Siswa Wonogiri dikirim ke Semarang guna mengikuti olimpiade olahraga tingkat Jateng.

Solopos.com, WONOGIRI — Sebanyak 20 siswa SD dan SMP di Kabupaten Wonogiri mengikuti seleksi olimpiade olahraga tingkat Provinsi Jateng di Semarang. Para atlet tersebut dilepas dari Kabupaten Wonogiri, Senin (14/8/2017).

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Wonogiri, Siswanto melalui Kabid SD/SMP, Suwanto mengatakan, mereka berlaga di lima cabang olahraga, yakni atletik, renang, bulu tangkis, karate, dan pencak silat. “Mereka terdiri atas sepuluh siswa SD dan sepuluh siswa SMP. Didampingi lima pelatih dan pendamping,” kata dia, Selasa (15/8/2017).

Ekspedisi Mudik 2024

Dia berharap seluruh kontingen Wonogiri mampu meraih juara dalam ajang tingkat provinsi tersebut. Para siswa yang diberangkatkan ke Semarang itu merupakan juara di tingkat kabupaten. “Saya berkeinginan semua dapat medali emas karena kami sudah mempersiapkan dengan maksimal,” harapnya.

Sarko, pelatih atletik kontingen Wonogiri, mengatakan para siswa diharapkan mampu meraih gelar juara dalam olimpiade olahraga tingkat Provinsi Jateng. Pasalnya, ajang tersebut dijadikan seleksi untuk naik ke tingkat nasional, September mendatang.

Menurut dia, salah satu atlet andalan Wonogiri yakni Salfia Ramadani, 13, siswa kelas VIII SMP 1 Wonogiri. Dia pernah menyabet juara dua di Kejuaraan Provinsi (Kejurprov) Jateng dan juara tiga di Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Atletik. Di sisi lain, para atlet atletik Wonogiri juga sedang mempersiapkan diri untuk menghadapi kejuaraan Jateng Open di Sriwedari, Solo, 20-23 Agustus mendatang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya