SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Yogyakarta–Dua orang tersangka yang diduga teroris Temanggung, Aris dan Indra, diterbangkan ke Jakarta. Proses pemberangkatan ketiganyan di bawah pengawalan ketat Densus 88 Mabes Polri dan Brimob Polda Jawa Tengah (Jateng).

Keduanya diberangkatkan dari Mako Brimob Polda DIY, Jl Mojo, Yogyakarta, sekitar pukul 10.50 WIB, Senin (10/8). Keduanya mengenakan pakaian tahanan berwarna oranye, dengan kedua tangan dan kaki diborgol. Keduanya juga memakai alat penutup kepala dan berkacamata hitam.

Promosi BRI Siapkan Uang Tunai Rp34 Triliun pada Periode Libur Lebaran 2024

Keduanya berjalan tertatih-tatih sambil merunduk saat memasuki mobil Kijang warna silver AA 7714 LK. Masing-masing tersangka diapit dua petugas bersenjata lengkap.

Para tersangka teroris ini kemudian dibawa ke Bandara Adi Sucipto. Jumlah iring-iringan kendaraan pengangkut dua tersangka teroris terdiri dari 7 mobil, di antaranya jenis Kijang kapsul dan Innova, serta sebuah bus polisi.

Keduanya diterbangkan ke Jakarta dengan menggunakan pesawat milik Polri. Belum ada informasi, apakah pesawat tersebut akan mendarat di Bandara Halim Perdanakusuma atau bandara lainnya.

Informasi lain yang beredar, Mohzahri, pemilik rumah yang menjadi persembunyian tersangka teroris yang sebelumnya diduga Noordin M Top, juga dibawa ke Jakarta. Namun belum ada informasi resmi mengenai hal itu.

dtc/fid

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya