SOLOPOS.COM - Pemain, pelatih dan ofisial Timnas Indonesia berfoto bersama seusai mengalahkan Curacao pada FIFA Matchday di Stadion Pakansari Cibinong Kabupaten Bogor, Selasa (27/9/2022). (Twitter @PSSI)

Solopos.com, JAKARTA—Ranking FIFA Timnas Indonesia naik ke posisi 152 dunia setelah dua kali mengalahkan Curacao pada laga FIFA Matchday di Bandung dan Cibinong, Jawa Barat. Peningkatan itu paling signifikan dibanding negara-negara anggota Federasi Sepak Bola Asia Tenggara (AFF).

Menurut perhitungan laman pemeringkat Footy Rankings, kemenangan Indonesia 3-2 atas Curacao saat pertandingan pertama di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Sabtu (24/9/22) memberikan tambahan +7,41 poin.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Timnas Indonesia pun mengoleksi 1.026.60 poin dan mengangkat peringkat tiga level dari 156 ke posisi 153 dunia.

Baca Juga: Indonesia vs Curacao Jilid 2: Demi Perbaiki Peringkat FIFA

Timnas Indonesia kembali mendapat tambahan +7,41 poin berkat kemenangan 2-1 atas Curacao dalam FIFA Matchday kedua di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Selasa (27/9).

Total poin yang diperoleh Timnas Indonesia setelah dua kali membekuk Curacao adalah 14,82 poin. Skuat asuhan Shin Tae-yong menempati peringkat 152 FIFA dengan raihan poin 1033,90.

Tambahan poin 14,82 Timnas Indonesia menjadi yang terbanyak di antara negara anggota AFF yang juga memainkan pertandingan persahabatan.

Baca Juga: Takut Indonesia vs Curacao Sepi Penonton, Plt Bupati Bogor Borong Tiket

Vietnam yang merupakan tim berperingkat FIFA terbaik di Asia Tenggara mendapatkan tambahan poin 3,05 setelah sukses meraih dua kali kemenangan dalam pertandingan FIFA Match Day.

Tim berjuluk The Golden Star, berhasil menang telak saat berhadapan dengan Singapura lewat skor 4-0, serta mengalahkan India dengan skor telak 3-0.

Kendati menang dalam dua laga terbarunya, Vietnam belum bisa menaikkan peringkat dan tetap bercokol di posisi 97 dengan mengumpulkan 1224,89 poin.

Baca Juga: Menang Lagi, Indonesia Kalahkan Curacao 2-1 di Stadion Pakansari

Thailand juga tetap berada di rangking 111 FIFA meski mendapatkan 4,23 poin tambahan yang didapat setelah kalah adu penalti dari Malaysia dan menang 2-1 atas Trinidad & Tobago.

 

Berikut peringkat FIFA terkini negara anggota Federasi Sepak Bola Asia Tenggara (AFF):

  1. Vietnam mengumpulkan 1224,89 poin
  2. Thailand mengumpulkan 1174,92 poin
  3. Filipina mengumpulkan 1115,13 poin
  4. Malaysia mengumpulkan 1062,32 poin
  5. Indonesia mengumpulkan 1033,90 poin
  6. Myanmar mengumpulkan 1011,91 poin
  7. Singapura mengumpulkan 1004,75 poin
  8. Kamboja mengumpulkan 954,3 poin
  9. Laos mengumpulkan 914,66 poin
  10. Brunei Darussalam mengumpulkan 897,1 poin
  11. Timor Leste mengumpulkan 860,06 poin.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya