SOLOPOS.COM - Ilustrasi persebaran virus corona pemicu Covid-19 di udara. (Bisnis)

Solopos.com, SOLO -- Klaster keluarga belum juga menunjukkan tanda-tanda mereda dan masih mendominasi penambahan jumlah kasus baru positif Covid-19 Kota Solo.

Selama dua hari pada Sabtu-Minggu (3-4/10/2020), Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 Solo mencatat 19 kasus baru. Perinciannya, 11 kasus pada Sabtu dan delapan kasus pada Minggu.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Tambahan pada Sabtu terdiri dari dua pasien suspek yang naik kelas dan sembilan hasil tracing kontak lima induk kasus.

Pedagang Pasar Gede Solo Sambat Listrik Byar Pet Hingga 15 Kali Sehari

Ekspedisi Mudik 2024

Kepala Dinas Kesehatan Kota (DKK) Solo, Siti Wahyuningsih, mengatakan kasus baru positif Covid-19 dari tracing itu seluruhnya klaster keluarga. Salah satunya dari Kelurahan Kemlayan yang bertambah empat kasus.

Dari empat kasus itu, ada anak balita berumur 2 tahun dan seorang anak berumur 10 tahun. “Jadi tambah empat orang sekaligus, total dari klaster keluarga ini lima orang termasuk induk kasus. Induk kasus lainnya membawa masing-masing satu atau dua ekor kasus,” katanya kepada Solopos.com, Minggu sore.

Ning, sapaan akrabnya, mengatakan tambahan 11 kasus pada Sabtu itu, penjabarannya masing-masing dua orang dari Serengan dan Nusukan. Kemudian seorang positif Covid-19 dari Purwosari, Karangasem, dan Banjarsari, serta empat kasus baru dari klaster keluarga asal Kemlayan, Solo.

Kasus Perselingkuhan Berujung Pengeroyokan: Kades Karangtengah Wonogiri Adukan Jaksa ke Komisi Kejaksaan

Suspek Naik Kelas

Sedangkan tambahan kasus pada Minggu ada delapan orang yakni dua pasien suspek yang naik kelas jadi konfirmasi, empat uji swab mandiri, dan 2 dari tracing kontak.

Perincian berdasar domisili, tiga orang dari Mojosongo, dua orang dari Panularan, dan masing-masing seorang dari Baluwarti, Kadipiro, dan Banjarsari.

“Tambahan delapan kasus tersebut, ada dua yang merupakan remaja umur 11 dan 12 tahun asal Kelurahan Panularan,” terang Sekretaris Satgas Penanganan Covid-19 Solo itu.

Pastikan Pilkada Aman Dari Covid-19, Polresta Solo Gencar Sosialisasikan Maklumat Kapolri

Tambahan 19 kasus baru dengan dominasi klaster keluarga ini membuat kumulatif jumlah kasus positif Covid-19 Kota Solo menjadi 730 orang. Perinciannya, 43 orang rawat inap, 112 orang isolasi mandiri, 546 sembuh, 29 meninggal dunia.

Pasien suspek kumulatifnya menyentuh 1.200 orang dengan perincian 17 orang perawatan, satu orang isolasi mandiri, 1.123 orang sembuh, dan 59 orang meninggal dunia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya