SOLOPOS.COM - Jean Privat Mbarga mencetak gol pertama Bali United saat mengalahkan Barito Putera 2-1 pada pekan kelima Liga 1 2022/2023 di Stadion Demang Lehman, Kamis (18/8/2022). (Twitter @BaliUtd)

Solopos.com, BANJARMASIN— Bali United FC meraih kemenangan ketiga musim ini setelah mengalahkan PS Barito Putera 2-1 pada pekan kelima Liga 1 2022/2023, Kamis (18/8/2022) sore. Berlaga di Stadion Demang Lehman, Banjar, Kalimantan Selatan, skuat Serdadu Tridatu mencetak gol lewat sundulan kepala.

Adalah Jean Privat Mbarga dan Jajang Mulyana yang mencatatkan namanya di papan skor untuk Bali United pada menit ke-25 dan 65. Tuan rumah memperkecil kekalahan pada menit ke-86 melalui Renan da Silva.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Tambahan tiga poin membuat Serdadu Tridatu naik ke peringkat enam klasemen dengan 9 poin hasil tiga kali menang dan dua kali kalah.

Baca Juga: Hasil Liga 1 Hari Ini, PSIS dan Bali United Raih Kemenangan 2-1

Sedangkan Barito Putera tercecer di urutan 15 klasemen dengan 3 poin. Ini adalah kekalahan ketiga beruntun Laskar Antasari setelah pada dua laga sebelumnya juga menyerah dari PSIS Semarang 1-2 dan PSS Sleman 0-1.

Pada laga kemarin, seperti dilansir dari official site Bali United, jual beli serangan sudah tercipta sejak kick-off. Kedua tim saling melakukan serangan untuk mencuri gol lebih dulu.

Gol pertama Serdadu Tridatu lahir dari upaya serangan dari sisi kiri. Umpan menyilang Irfan Jaya berhasil disundul Jean Mbarga mengarah ke dalam gawang Barito Putera.

Baca Juga: Jadwal Liga 1 Hari Ini, Ada PSIS vs Persik Kediri

Barito Putera berupaya membalas. Namun penyelamatan penting dilakukan Nadeo Winata. Memanfaatkan kesalahan lini belakang, PS Barito Putera melepaskan tembakan depan gawang yang mampu ditangkis Nadeo.

Pada babak kedua, Bali United menggandakan keunggulan melalui Jajang Mulyana pada menit ke-65. Memanfaatkan umpan Fadil dari sepak pojok, sundulan Jajang tepat berada di sudut kanan atas gawang Aditya.

Empat menit menjelang waktu normal habis, Renan da Silva memperkecil kekalahan melalui skema serangan balik. Tembakan Renan melambung masuk ke gawang Nadeo.

Baca Juga: Kiper PSS Sleman Ini Bangga Pernah Jadi Paskibraka

Hasil ini menjadi modal Bali United yang kembali bertandang ke markas Persib Bandung pada pekan keenam Liga 1, 23 Agustus. Sementara Barito Putera akan menjamu PSM Makassar pada 24 Agustus.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya