SOLOPOS.COM - Ilustrasi lockdown pandemi Covid-19 (Freepik)

Solopos.com, KARANGANYAR - Sebanyak 18 warga Desa Ngringo, Jaten, Karanganyar terkonfirmasi positif Covid-19. Akibatnya, dua gang kompleks perumahan di wilayah tersebut lockdown.

Informasi yang dihimpun Solopos.com dari berbagai sumber, 18 orang tersebut terpapar Covid-19 dari sejumlah kasus. Mereka menjalani isolasi mandiri di rumah masing-masing. Satu kasus dialami salah satu keluarga di salah satu gang di Dusun Karangrejo, Desa Ngringo.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Baca Juga: Covid-19 Meledak! 275 Warga Binaan dan Karyawan LP Narkotika Yogyakarta Positif Corona

“Ada dua gang [di kompleks perumahan] yang ditutup, lockdown sementara. Ada pasangan suami istri meninggal. Suami dulu [S] lalu selang beberapa hari disusul istrinya [T] meninggal. Keluarga menjalani isolasi mandiri,” kata Kepala Desa Ngringo, Widodo, saat dihubungi Solopos.com, Senin (14/6/2021).

Widodo menuturkan Satgas Jogo Tonggo sudah memastikan warga yang menjalani isoman mendapatkan logistik sesuai kebutuhan.

Sementara itu, Wakil Bupati Karanganyar, Rober Christanto, didampingi Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Karanganyar, Yopi Eko Jati Wibowo, mengecek warga Ngringo yang menjalani isolasi mandiri karena terpapar Covid-19.

“Kami memastikan posko Covid-19 di Ngringo aktif, data update. Kami minta forkopimca aktif membantu kesulitan warga. Ngringo ini rentan [persebaran Covid-19] karena jumlah penduduk luar biasa [banyak]. Jogo Tonggo harus aktif, gotong royong, dan greteh pada warga untuk taat prokes,” tutur Rober saat dihubungi Solopos.com, Senin.

Baca Juga: Warga Kedawung Ditemukan Meninggal di Persawahan Karangmalang Sragen, Diduga Kepeleset

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya