SOLOPOS.COM - Rangkaian kereta yang mengalami kecelakaan terlihat di lokasi kejadian di Kota Qalyubia, Mesir pada 18 April 2021. (Anadolu Agency/Stringer)

Solopos.com, KAIRO – Sedikitnya 11 orang tewas dan 98 lainnya terluka setelah sebuah kereta tergelincir di utara Ibu Kota Mesir, Kairo, Minggu (18/4/2021). Kementerian Kesehatan Mesir mengatakan kereta api yang nahas itu dalam perjalanan dari Kairo ke Mansura.

Menurut media lokal, Presiden Abdel Fattah al-Sisi menginstruksikan pemerintah untuk membentuk komite guna menyelidiki penyebab kecelakaan itu.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Menurut pernyataan dari Otoritas Kereta Api Nasional Mesir, kereta penumpang Kairo-Mansura 949 keluar dari rel di kota Qalyubia. Bulan lalu, 32 orang tewas sementara 66 lainnya menderita luka-luka dalam kecelakaan kereta api lainnya di Mesir.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya