SOLOPOS.COM - Kehamilan di tengah pandemi virus corona Covid-19. (Istimewa/Freepik)

Solopos.com, WONOGIRI -- Kabar 11 ibu hamil di Kabupaten Wonogiri, Jawa Tengah, positif Covid-19 menjadi perhatian bagi banyak kalangan. Bukan hanya lantaran ibu hamil lebih rentan terhadap gangguan kesehatan, nasib janin di dalam kandungan sang ibu hamil juga dipertaruhkan.

Diberitakan Solopos.com sebelumnya, 11 ibu hamil terkonfirmasi positif Covid-19 setelah Pemerintah Kabupaten Wonogiri mengadakan tes swab bagi ibu hamil pada Senin (28/9/2020) hingga Jumat (2/9/2020).

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Tes swab itu diikuti sebanyak 930 ibu hamil di Wonogiri. Peserta yang mengikuti tes swab merupakan ibu hamil yang sudah memasuki trimester ketiga.

10 Presiden AS yang Sakit Saat Menjabat, 4 di Antaranya Meninggal Dunia

Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Wonogiri, Edy Santosa, Senin (5/10/2020), mengatakan dari 11 orang dinyatakan positif Covid-19, satu pasien telah dirujuk ke RSUD dr. Moewardi Solo karena sudah menjelang waktu persalinan.

Dikutip dari laman World Health Organization (WHO), ibu hamil yang terinfeksi Covid-19 memang lebih berbahaya.

Alasannya, ibu hamil biasanya mengalami perubahan pada tubuh dan sistem imunitas mereka. “Mereka dapat mengalami dampak yang cukup parah karena beberapa penyakit infeksi saluran pernapasan sehingga penting bagi ibu hamil untuk melakukan langkah pencegahan demi melindungi diri mereka dari Covid-19,” tulis WHO di laman tersebut yang dikutip Solopos.com, Senin (5/10/2020).

4 Artis Ini Ternyata Pernah Jadi Istri Kedua, Nomor 4 Baru saja Cerai

Virus Covid-19 Tidak Ada di Air Ketuban

WHO menegaskan sejauh ini belum ada bukti yang menegaskan ibu hamil lebih rentan terpapar Covid-19. WHO akan terus mengkaji dan memperbarui informasi dan saran seiring tersedianya bukti-bukti.

Lantas apakah virus pada ibu hamil ini bisa menular kepada bayinya saat kehamilan atau persalinan? WHO menerangkan hal tersebut belum diketahui secara pasti.

Namun, sampai saat ini, virus corona jenis baru ini belum ditemukan di sampel cairan amniotik atau yang lebih dikenal dengan air ketuban maupun air susu ibu (ASI).

11 Ibu Hamil di Wonogiri Positif Covid-19

Lebih lanjut, WHO memastikan ibu melahirkan yang terjangkit Covid-19 dapat menyusui jika mereka ingin melakukannya. Kendati demikian, ada beberapa hal yang harus dilakukan ibu melahirkan agar aktivitas menyusui tidak menjadi media transfer virus ini.

Hal dimaksud adalah menerapkan kebersihan pernapasan selama menyusui, mengenakan masker, dan mencuci tangan sebelum dan sesudah menyentuh bayi. Selain itu, ibu menyusui harus rutin mencuci serta membersihkan permukaan-permukaan yang disentuh.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya