SOLOPOS.COM - Wakil Wali Kota Solo Teguh Prakosa diwawancara di Balai Kota Solo, Selasa (10/5/2022). (Espos/Wahyu Prakoso)

Solopos.com, SOLO — Ulasan tentang Wakil Wali Kota Solo Teguh Prakosa per Sabtu (4/6/2022) bakal menjabat sebagai Pelaksana Harian atau Plh Wali Kota Solo menjadi berita terpopuler Solopos.com, Sabtu pagi ini.

Berita terpopuler mengulas Teguh menjadi Plh karena Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka, akan memimpin rombongan pelaku usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) menggelar pameran berbagai produk kreatif unggulan dan kebudayaan di Paris, Prancis.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kota Solo, Dwi Ariyatno, menjelaskan Wali Kota Solo akan menunjuk Wakil Wali Kota menjadi Plh per Sabtu. “Tugas PLH prosesnya ya rutinitas harian, di luar pengambilan kebijakan,” katanya, Jumat (3/6/2022).

Dia mengatakan Teguh Prakosa menjadi Plh Wali Kota Solo mulai Sabtu hingga sekitar sepekan berikutnya. Gibran rencananya berada di Paris kurang lebih lima hari sampai satu pekan.

Ekspedisi Mudik 2024

Selain Wali Kota Solo, lanjut Dwi, Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Solo Aryo Widyandoko serta Kepala Dinas Koperasi UKM Perindustrian Kota Solo Wahyu Kristina juga ikut ke Paris.

Baca juga: Walah, Per Hari Puluhan Orang Terjaring ETLE Mobile Dan Statis Di Solo

Tim serta barang untuk kegiatan pameran sudah siap. Tim menunggu Gibran berangkat ke Paris. Sebelumnya, Wali Kota Solo bersama Direktur Eksekutif Shopee Indonesia Handika Jahja, Head of Public Affairs Shopee Indonesia Radynal Nataprawira melakukan jumpa pers di Pameran Produk UMKM di Paris, di Loji Gandrung, Solo, Senin (23/5/2022).

Pameran Produk UMKM

Mereka menjelaskan pameran produk UMKM Solo di Paris akan berlangsung pada 8 Juni 2022 hingga 15 Juli di BHV Marais, mal yang satu grup dengan galeri Lafayette.

Selain informasi tentang Teguh Prakosa yang ditunjuk menjadi Plh Wali Kota Solo, kabar lain soal Gunung Lawu, deretan bus jadul yang pernah mengaspal di Solo, Eril diyakini telah meninggal, penutupan Simpang Joglo, hingga libur kenaikan kelas 2022 juga masuk daftar 10 berita terpopuler Solopos.com pagi ini.

Berikut 10 berita terpopuler Solopos.com 24 jam terakhir hingga Sabtu pagi:

Teguh Prakosa Bakal Jadi Plh Wali Kota Solo, Ada Apa?

Tidur Panjang, Apakah Gunung Lawu Masih Aktif?

Deretan Bus Jadul dan Legendaris yang Pernah Mengaspal di Kota Solo

10 Berita Terpopuler: Asal Usul Gunung Slamet & Kali Pepe Land Boyolali

Kabar Terbaru Pencarian Eril, Polisi Kerahkan Anjing Pelacak

Innalillahi, Ridwan Kamil dan MUI Jabar Yakini Eril Telah Meninggal

Musisi AB Ditangkap Narkoba, Siapa Dia?

3 Jembatan Ini Aman Dilewati Truk Berat Saat Simpang Joglo Solo Ditutup

Putra Ridwan Kamil Dinyatakan Meninggal, Keluarga: Maafkan Eril

Kapan Libur Kenaikan Kelas 2022 di Jawa Tengah? Ini Informasinya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya