SOLOPOS.COM - Pasar Gede Solo. (Surakarta.go.id)

Solopos.com, SOLO -- Ulasan tentang jagat media sosial dan layanan perpesanan WhatsApp yang ramai dengan informasi soal penutupan Pasar Gede Solo sejak pekan lalu menjadi berita terpopuler Solopos.com, 24 jam terakhir hingga Selasa (24/11/2020) pagi.

Pesan tersebut, ulas berita terpopuler berjudul Beredar Info Pasar Gede Solo Ditutup karena Pedagang Kena Covid-19, Begini Faktanya, menyebut penutupan pasar tradisional itu karena sejumlah pedagang dikabarkan terkonfirmasi positif Covid-19.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Hari Ini Dalam Sejarah: 24 November 1991, Freddie Mercury Meninggal

Kabar itu mendapat bantahan dari Kepala Dinas Perdagangan (Disdag) Kota Solo, Heru Sunardi. Menurutnya, Pasar Gede Solo tetap buka dengan menerapkan protokol kesehatan ketat.

Ekspedisi Mudik 2024

Menanti Hasil Swab Pedagang

Dia menambahkan kabar tentang pedagang Pasar Gede positif Covid-19 juga tak sepenuhnya benar.

“Memang ada pedagang yang reaktif saat uji swab dilakukan beberapa waktu lalu. Nah, hasil reaktif itu dilanjutkan dengan uji swab. Hasilnya belum keluar, sementara menunggu hasil, pedagang tersebut kami minta tutup terlebih dahulu untuk karantina mandiri. Ada 3 pedagang. Kiosnya tidak bersebelahan, tapi lumayan dekat,” kata dia, kepada wartawan, Senin (23/11/2020).

Solopos Hari Ini: Pangkas Libur Akhir Tahun

Heru mengatakan jika hasil swab pedagang Pasar Gede Solo itu positif, pasar tetap tidak ditutup mengingat ketiga pedagang tersebut asimtomatik atau tanpa gejala.

Selain berita tentang Pasar Gede Solo, kabar lain tentang deretan kota penghasil pria ganteng serta pembelajaran tatap muka di Wonogiri juga masuk daftar terpopuler pagi ini.

Berikut 10 berita terpopuler Solopos.com 24 jam terakhir hingga Selasa pagi: 

Beredar Info Pasar Gede Solo Ditutup karena Pedagang Kena Covid-19, Ini Faktanya

Deretan Kota Penghasil Pria Ganteng di Indonesia, Solo Termasuk?

Wonogiri Siap Gelar Pembelajaran Tatap Muka Tapi dengan Pembatasan

Nikita Mirzani vs Rizieq Syihab Disorot Media Asing, Sebut Bangsa Ini Sedang Kritis

Pengemudi dan Kernet Truk Pertamina yang Tabrak Pria di Madiun Ditahan

10 Berita Terpopuler : Siswa Kota Madiun Kena Covid-19

Pria Bersila di Tengah Jalan Lalu Ditabrak Truk Pertamina Akhirnya Meninggal

Prediksi Skor dan Susunan Pemain Wolverhampton Vs Southampton

Ini Dia Pemilik Uang Puluhan Juta Rupiah yang "Dibuang" di Saluran Irigasi

Wah...Ada Bunga Bangkai Tumbuh Mekar di Klaten

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya