Soloraya
Sabtu, 20 April 2024 - 11:27 WIB

Gara-gara Tabung Gas Bocor, Tiga Rumah di Jatiyoso Karanganyar Hangus Terbakar

Redaksi Solopos.com  /  Anik Sulistyawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Salah satu rumah milik warga Gondang RT001/ RW006 Desa Wonorejo, Kecamatan Jatiyoso, Kabupaten Karanganyar hangus terbakar diduga akibat tabung gas bocor, pada Jumat (19/4/2024).(Istimewa)

Solopos.com, KARANGANYAR – Tiga unit rumah milik warga Gondang RT001/ RW006 Desa Wonorejo, Kecamatan Jatiyoso, Kabupaten Karanganyar hangus terbakar pada Jumat (19/4/2024).

Kebakaran diduga akibat kebocoran tabung gas yang merembet ke aliran listrik setempat. Saat ini tiga keluarga korban kebakaran mengungsi di rumah saudara dan tetangga.

Advertisement

Kasi Pemadam Kebakaran Satpol PP Karanganyar, Efan R. Pratama mengatakan kebakaran terjadi sekitar pukul 19.30 WIB. Menurut keterangan saksi mata di lokasi, melihat kobaran api dari salah satu rumah. Saksi ini kemudian bersama warga lainnya mencoba memadamkan api dengan menggunakan peralatan seadanya.

Pemadaman manual ini dilakukan sampai menunggu mobil pemadam kebakaran tiba di lokasi. “Respon time yang ditempuh kurang lebih 55 menit kami tiba di lokasi. Saat itu api sudah berkobar dan merembet ke bangunan rumah lain,” kata dia kepada Solopos.com,  Sabtu (20/4/2024).

Dia mengatakan tiga bangunan rumah hangus terbakar. Tiga bangunan rumah ini masing-masing milik Sani, 50, Siyem, 70 dan Tarno, 49. Dari tiga bangunan rumah ini, rumah milik Sani kondisinya ludes terbakar. Petugas pemadam kebakaran berjibaku memadamkan api. Hingga api berhasil dipadamkan sekitar pukul 23.42 WIB.

Advertisement

Dia mengatakan kebakaran ini diduga terjadi akibat gas bocor yang mengenai stop kontak listrik. Kondisinya kemudian menimbulkan percikan api dan suara ledakan yang akhirnya merembet ke rumah sekitarnya. “Untuk sementara para korban mengungsi di rumah Marno,” kata dia.

Kepala Pelaksana Harian (Kalakhar) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Karanganyar, Hendro Prayitno mengatakan langsung ke lokasi dan membantu proses pemadaman api. Selain itu juga memberikan bantuan logistik bagi korban kebakaran di Jatiyoso.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif