Entertainment
Selasa, 13 Maret 2018 - 20:45 WIB

Indonesia Lawyers Club TV One Bakal Gelar Mata Publik di Solo

Redaksi Solopos.com  /  Rini Yustiningsih  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Kru ILC TV One siaran langsung di Solopos FM. (Rizal F/JIBI/Solopos)

Kru Indonesia Lawyers Club TV One berencana mengadakan ILC di Mata Publik

Solopos.com, SOLO – Kru Indonesia Lawyers Club (ILC) TV One mengunjungi Griya Solopos di Jalan Adi Sucipto no. 190 Solo, Selasa (13/3/2018). Kunjungan itu terkait rencana ILC mengadakan ILC di Mata Publik.

Advertisement

Kru ILC TV One siaran langsung di Solopos FM. (Rizal F/JIBI/Solopos)

Kru ILC yang terdiri dari Eksekutif Produser ILC, Andriy Bima, Asisten Produser ILC, Hangga, Manager Promotion, Deni, Technical Director, Rusli, dan Marketing Manager, Arinda disambut oleh Pemimpin Redaksi (Pemred) Harian Umum Solopos, Suwarmin, bersama perwakilan, Solopos FM dan Solopos.com. Setelah berbincang, kru ILC berkesempatan menyapa warga Soloraya melalui Solopos FM.

Advertisement

Kru ILC yang terdiri dari Eksekutif Produser ILC, Andriy Bima, Asisten Produser ILC, Hangga, Manager Promotion, Deni, Technical Director, Rusli, dan Marketing Manager, Arinda disambut oleh Pemimpin Redaksi (Pemred) Harian Umum Solopos, Suwarmin, bersama perwakilan, Solopos FM dan Solopos.com. Setelah berbincang, kru ILC berkesempatan menyapa warga Soloraya melalui Solopos FM.

Dalam kunjungan itu diungkapkan ILC akan mengadakan roadshow rutin yang kali ini akan berhenti di Kota Solo, Jawa Tengah.

“Jadi ini ke Solo dalam rangka survei tempat untuk acara ILC yang off air, kami biasa menyebutnya ILC di Mata Publik,” terang Andriy Bima kepada Solopos.com.

Advertisement

Acara yang rencananya akan digelar pada akhir April 2018 itu bertempat di Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS) di Sukoharjo.

“Alasan kami memilih UMS adalah karena kampus tersebut pernah memberi gelar Honoris Causa untuk Pak Karni, tepatnya di 2013, jadi ya semacam reuni Pak Karni dengan kampusnya,” tambah Andriy.

Acara tersebut rencananya diselenggarakan selama dua hari, pertama akan diselenggarakan lomba-lomba seperti audisi presenter. Di hari kedua baru akan ada bincang-bincang dengan Karni Ilyas.

Advertisement

Terkait rencana ILC TV One, Suwarmin berkomentar itu merupakan langkah bagus. Menurutnya, belum banyak stasiun televisi berskala nasional mau turun ke Kota Solo, padahal potensinya tinggi.

“Ketika kawan-kawan [TV One] turun ke Solo, itu sebuah langkah bagus. Belum banyak TV nasional yang mau turun ke Solo. Bahkan, kalau Solo itu bisa dibilang potensinya Soloraya, berarti, Solo, Boyolali, Karanganyar, Wonogiri, Klaten, Sukoharjo, dan Sragen,potensinya jauh lebih besar daripada Yogyakarta,” jelas Suwarmin.

 

Advertisement

 

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif