Foto
Senin, 26 Februari 2018 - 17:50 WIB

Foto KRI Dewaruci Openship di Tanjung Emas

Redaksi Solopos.com  /  Rahmat Wibisono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Warga mendengarkan penjelasan awak KRI Dewaruci saat kapal latih tiang tinggi TNI AL itu openship di Pelabuhan Tanjung Emas, Kota Semarang, Jateng, Senin (26/2/2018). (JIBI/Solopos/Antara/Aditya Pradana Putra)

KRI Dewaruci terbuka untuk umum di Tanjung Emas.

Kapal latih tiang tinggi milik TNI AL, KRI Dewaruci, Senin (26/2/2018), menyatakan openship atau terbuka untuk umum kala berlabuh di Pelabuhan Tanjung Emas, Kota Semarang, Jawa Tengah. Sejumlah warga tak menyia-nyiakan kesempatan untuk berkunjung dan bertemu langsung dengan awak kapal layar yang berperan besar dalam mencetak pelaut-pelaut tangguh TNI AL tersebut.

Advertisement

Dalam kesempatan openship KRI Dewaruci di Pelabuhan Tanjung Emas, Kota Semarang, Jateng itu, masyarakat diberikan kesempatan untuk masuk dan mendapatkan informasi mengenai berbagai hal terkait kapal perang tiang tinggi yang dibuat di Hamburg, Jerman, pada 1952. Kapal latih TNI AL telah berlayar ke berbagai belahan dunia, bukan hanya untuk misi latihan bagi taruna Akademi Angkatan Laut (AAL), namun juga misi diplomasi internasional, serta memperkenalkan kebudayaan Indonesia dengan berbagai negara yang disinggahi.

KLIK DI SINI untuk Berita Lengkapnya
KLIK dan LIKE di sini untuk lebih banyak berita Semarang Raya

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif