Sport
Jumat, 26 Januari 2018 - 00:10 WIB

COPA DEL REY : Leganes Panen Sejarah

Redaksi Solopos.com  /  Ahmad Baihaqi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Para pemain Leganes merayakan gol. (JIBI/REUTERS/Juan Medina)

Copa del Rey diwarnai dengan Leganes yang lolos ke babak semifinal.

Solopso.com, MADRID – Empat tahun lalu mungkin tak ada yang memperhitungkan Leganes di kancah sepak bola Spanyol. Meski menjadi salah satu klub tua di Negeri Matador, berdiri 1928, capaian Leganes saat itu hanya berlaga di Divisi Segunda B. Mereka sudah terjerembab 10 tahun di kasta ketiga kompetisi Spanyol tersebut.

Advertisement

Namun nama Los Pepineros (Si Petani Timun), julukan Leganes, mulai sedikit terdengar saat promosi ke Divisi Segunda musim 2014/2015. Hanya butuh dua tahun, skuat asuhan Asier Garritano ini mencetak kejutan dengan promosi ke Liga Primera pada musim 2017/2017. Itu kali pertama Leganes tampil di kasta tertinggi sepak bola Spanyol sepanjang hampir satu abad.

Sensasi Leganes kembali muncul Kamis (25/1/2018) dini hari WIB saat mereka sukses menyingkirkan raksasa sepak bola Eropa, Real Madrid, dari ajang Copa del Rey. Javier Eraso dkk. meraih kemenangan heroik 2-1 di Santiago Bernabeu sekaligus mengamankan tiket semifinal dengan agregat 2-2 (Leganes unggul tandang).

Dalam sejarah Leganes, ini kali pertama mereka menang di stadion seangker Bernabeu. Ini juga perdana mereka menembus semifinal Copa del Rey. Pencapaian terbaik Leganes di turnamen itu sebelumnya hanya babak 32 besar yakni di dua musim lalu.

Advertisement

Namun bukan itu sejarah yang paling menggemparkan. Leganes menjadi tim Spanyol pertama dalam sejarah yang mampu menyingkirkan Madrid dari sebuah kompetisi di Bernabeu setelah kalah di kandang sendiri di leg pertama.

Kali terakhir Madrid tersisih setelah memenangi leg pertama di kandang lawan yakni saat melawan klub Denmark, Odense, 1994. Saat itu Madrid harus tersisih dari babak ketiga Piala UEFA setelah tumbang 0-2 di Bernabeu. Padahal di kandang lawan El Real menang 3-2.

“Saya tak tahu harus bilang apa. Saya merasakan sensasi dan emosi yang sangat besar. Tak ada ada yang percaya apa yang kami lakukan hari ini,” ujar Kapten Leganes, Gabriel Pires, dilansir AS, Kamis.

Advertisement

Pelatih Leganes, Asier Garritano, mengatakan kemenangan atas Madrid sangat manis karena mereka bisa mengejar ketertinggalan hingga unggul agresivitas gol tandang. Namun dia menilai masih ada hal lebih fenomenal yang pernah dicapai Los Pepineros. Itu adalah momen saat tim promosi ke Divisi Segunda pada 2014.

“Saya rasa ini [kemenangan atas Madrid] bukan pencapaian terbesar kami, lebih penting saat kami promosi ke Segunda,” ujarnya dilansir Soccerway.

Advertisement
Kata Kunci : Copa Del Rey Leganes
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif