Sport
Minggu, 14 Januari 2018 - 15:25 WIB

LAGA UJI COBA : Lawan Islandia, Timnas Indonesia Diminta Fokus Pertahanan

Redaksi Solopos.com  /  Ahmad Baihaqi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Para pemain Timnas U-22 merayakan gol (JIBI/Solopos/Antara)

Laga uji coba menyajikan duel Timnas Indonesia vs Islandia.

Solopos.com, JAKARTA – Kemenangan telak 6-0 yang diraih Islandia atas Indonesia Selection menjadi peringatan keras bagi Timnas Indonesia saat menjamu tim kontestan Piala Dunia 2018 ini.

Advertisement

Kedua tim dijadwalkan bersua dalam laga uji coba yang digelar di Stadion Gelora Bung Karno pada Minggu (14/1/2018). Tim besutan Heimir Hallgrimsson jelas bukan lawan yang bisa dianggap enteng sekalipun turun dengan mayoritas pemain muda.

Para pemain muda Islandia mampu menujukkan permainan yang berkualitas saat bersua Indonesia Selection di Stadion Maguwoharjo Sleman pada Kamis (11/1/2018). Timnas Indonesia ditutut fokus memperkuat pertahanan saat bersua Islandia bila tidak ingin bernasib sama dengan Indonesia Selection yang dihuni para pemain veteran.

“Pelatih Luis Milla ingin fokus di pertahanan setelah melihat laga Islandia melawan Indonesia Selection beberapa hari lalu. Islandia sangat kuat di kotak penalti dengan penyerang berpostur tinggi,” ujar asisten pelatih Bima Sakti seperti dilansir Antara, Sabtu (13/1/2018).

Advertisement

Luis Milla, kata Bima Sakti, juga meminta para pemain tidak sekadar melihat pergerakan bola, tetapi juga pergerakan lawan. Meski dibilang mengemban misi sulit mengingat perbedaan pengalaman dan kualitas skuat, Bima Sakti menegaskan timnas Indonesia tetap membidik kemenangan atas Islandia.

Bek naturalisasi Victor Igbonefo menyambut antusias laga uji coba melawan Islandia. Victor menanti laga bersama timnas yang kali terakhir dibelanya pada 2014. “Saya sangat senang karena sudah lama tidak kembali bermain bersama timnas. Ini memotivasi saya,” tutur pemain kelahiran Nigeria berusia 32 tahun ini.

Tim berjuluk Our Boys ini memang tidak membawa empat pemain yang bermain di Liga Primer Inggris, Gylfi Sigurdsson (Everton), Aron Gunnarsson (Cardiff City), Johan Berg Guomundsson (Burnley), dan Birkir Bjarnason (Aston Villa). Namun, skuat muda Islandia tetap bisa menyulitkan kubu tuan rumah. Setidaknya ada tiga pemain yang patut diwaspadai tim besutan Luis Milla ini. Mereka adalah Bjorn Bergmann Sigurdarson, Albert Gudmundsson dan Arnor Ingvi Traustason.

Advertisement

Bergmann Sigurdarson musim lalu mencetak 20 gol dari 38 penampilan bersama timnya, Molde. Albert Gudmundsson digadang-gadang sebagai penyerang masa depan Islandia. Masih berusia 20 tahun, dia sudah berhasil menembus skuat senior PSV Eindhoven. Musim lalu, Gudmundsson sukses tampil cemerlang bersama tim satelit PSV. Dari 34 pertandingan, dia membukukan 18 gol.

Arnor Ingvi Traustason merupakan kreator serangan Islandia. Gelandang berusia 24 tahun itu telah mencatatkan 15 penampilan bersama Islandia. Meski bermain di lini tengah, dia mampu mencetak lima gol.

“Laga ini menjadi bahan pembelajaran kami. Kami tentunya ingin melihat para pemain bisa siap di Rusia. Kami membawa beberapa pemain senior dan juga pemain muda. Dalam beberapa tahun terakhir, kami selalu mencari tim-tim yang bermain di luar Eropa,” kata Halgrimson dalam konferensi pers sebelum pertandingan, di Hotel Fairmont, Jakarta, Sabtu siang, seperti dilansir Liputan6.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif