Jogja
Selasa, 2 Januari 2018 - 19:20 WIB

Libur Akhir Tahun, MGM Dikunjungi 22.914 Wisatawan

Redaksi Solopos.com  /  Kusnul Istiqomah  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Pengunjung MGM menikmati simulasi goncangan gempa gunung merapi di MGM. (Harian Jogja/Abdul Hamid Razak)

Total pendapatan MGM sebanyak Rp161 juta

Harianjogja.com, SLEMAN- Selama libur akhir tahun, Museum Gunung Merapi dikunjungi sebanyak 22.914 wisatawan. Jumlah tersebut dihitung sejak 22 Desember hingga 1 Januari 2018 atau sembilan hari kerja.

Advertisement

Kepala Dinas Kebudayaan (Disbud) Sleman Aji Wulantara mengatakan, pengunjung MGM masih didominasi wisatawan nusantara di mana jumlahnya mencapai 22.854 orang sementara wisatawan mancanegara sebanyak 55 orang. “Rata-rata kunjungan 2.000 orang per hari. Puncaknya pada Minggu (24/12/2017) di mana terdapar 3.532 wisnus yang datang,” katanya, Selasa (2/1/2018).

Di antara jumlah wisatawan tersebut pengunjung yang menonton film Mahaguru Merapi sejumlah 8.215 wisatawan, yang terdiri atas 8.209 wisnus dan enam wisman. “Dari sembilan hari masa libur akhir tahun, kami hanya libur sehari saja. Itu saat perayaan Natal untuk menghormati perayaan Natal. Saat 1 Januari, meski tanggal merah kami tetap buka,” ujarnya.

Selama kurun waktu tersebut, total pendapatan MGM sebanyak Rp161 juta. Terdiri dari penjualan tiket masuk Rp114,8 juta dan penjualan tiket film Rp46,3 juta.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif