Entertainment
Kamis, 28 Desember 2017 - 18:10 WIB

Tio Pakusadewo Direhabilitasi di RSKO

Redaksi Solopos.com  /  Septina Arifiani  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Tio Pakusadewo (tengah) dihadirkan saat rilis kasus narkoba, di Polda Metro Jaya, Jakarta, Jumat (22/12/2017). (JIBI/Rivan Awal LinggaAntara)

Tio Pakusadewo akan direhabilitasi di RSKO.

Solopos.com, JAKARTA – Aktor senior Tio Pakusadewo terbukti menyalahgunakan obat-obatan terlarang. Rencananya, ia akan direhabilitiasi di Rumah Sakit Ketergantungan Obat (RSKO) Cibubur, Jumat (29/12/2017) besok.

Advertisement

“Kami akan membawanya ke RSKO, mengantarkan yang bersangkutan [Tio] mulai menjalani rehabilitasi,” kata Kepala Subdit II Direktorat Reserse Narkoba Polda Metro Jaya Ajun Komisaris Besar Dony Alexander di Polda Metro Jaya, Kamis (28/12/2017). seperti dilansir Suara.com.

Proses rehabilitasi itu dilakukan setelah Tio menjalani assessment atau penilaian dari Badan Narkotika Nasional (BNN).

“Tapi proses hukum tetap berlanjut. Hasil assessment hanya meringankan tersangka dalam peradilan nanti,” kata dia.

Advertisement

Sebelumnya, polisi meringkus Tio di kediamannya di Jalan Ampera I Nomor 38, Ragunan, Pasar Minggu, Jakarta Selatan pada Selasa (19/12/2017) malam. Dari penangkapan itu, polisi menyita barang bukti tiga paket sabu-sabu seberat 1,6 gram dan alat isap.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif