Soloraya
Senin, 25 Desember 2017 - 22:35 WIB

WISATA KARANGANYAR : Agrowisata Sondokoro Diserbu Pengunjung saat Libur Natal

Redaksi Solopos.com  /  Suharsih  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Sejumlah pengunjung menumpang kereta api di Agrowisata Sondokoro, Tasikmadu, Senin (25/12/2017). (Istimewa)

Jumlah pengunjung Agrowisata Sondokoro, Karanganyar, membeludak pada libur Natal 2017.

Solopos.com, KARANGANYAR — Agrowisata Sondokoro di Kecamatan Tasikmadu, Karanganyar, dibanjiri pengunjung yang menikmati libur akhir pekan Natal sekaligus liburan sekolah di pengujung tahun ini.

Advertisement

Lonjakan pengunjung di objek wisata tersebut hampir tujuh kali lipat dibandingkan hari biasa. Administratur Pabrik Gula (PG) Tasikmadu, Teguh Agung Tri Nugroho, mengatakan lonjakan jumlah pengunjung pada libur Natal 2017 dan Tahun Baru 2018 sudah diprediksi jauh-jauh hari.

Dia memperkirakan kenaikan jumlah pengunjung akan mencapai puncaknya saat memasuki liburan Tahun Baru 2018. “Pada Sabtu dan Minggu biasa jumlah kunjungan mencapai 750 orang. Saat ini, jumlah pengunjungnya mencapai 5.000-an orang,” katanya kepada Solopos.com, Senin (25/12/2017).

Teguh mengatakan liburan Natal 2017 kali ini bersamaan pula dengan liburan anak sekolah. Hal itu turun mendongkrak jumlah pengunjung di Agrowisata Sondokoro.

Advertisement

“Para pegawai juga banyak yang berlibur. Kami mematok target jumlah kunjungan saat liburan Tahun Baru 2018 bisa mencapai 12.000 orang,” katanya.

Agrowisata Sondokoro menawarkan berbagai wahana, seperti spoor teboe, spoor gula, spoor sakarosa, agrosehat, dan lain sebagainya. Terpisah, Kapolsek Tawangmangu, AKP Riyanto, mewakili Kapolres Karanganyar, AKBP Henik Maryanto, mengatakan volume kendaraan di Tawangmangu dalam beberapa hari terakhir meningkat pesat.

Kendati seperti itu, arus lalu lintas di Tawangmangu ramai lancar. “Banyak kendaraan yang diparkir di berbagai hotel di Tawangmangu,” katanya.

Advertisement

Bupati Karanganyar, Juliyatmono, mengatakan situasi sebelum dan sesudah Natal 2017 di Bumi Intanpari kondusif. Aparat keamanan dibantu dengan elemen masyarakat saling bahu-membahu menjaga sejumlah objek vital di Karanganyar terutama kawasan objek wisata.

“Karanganyar aman-aman saja. Ini membuktikan tingkat toleransi di Karanganyar sangat tinggi,” katanya.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif