Jateng
Minggu, 24 Desember 2017 - 06:50 WIB

AGENDA PRESIDEN : Jokowi Bagikan 10.350 Sertifikat Tanah di Semarang

Redaksi Solopos.com  /  Imam Yuda Saputra  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Presiden Joko Widodo alias Jokowi. (JIBI/Solopos/Antara/R. Rekotomo)

Agenda Presiden Joko Widodo (Jokowi) kali ini membagikan sertifikat tanah gratis kepada masyarakat di Lapangan Pancasila, Simpang Lima, Semarang.

Semarangpos.com, SEMARANG – Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyerahkan 10.350 sertifikat hak atas tanah kepada masyarakat Jawa Tengah (Jateng) di Lapangan Pancasila, Simpang Lima, Semarang, Sabtu (23/12/2017). Penyerahan sertifikat tanah itu juga dilakukan Jokowi secara bersamaan melalui video conference di empat provinsi yang dihadiri para menteri Kabinet Kerja.

Advertisement

Dalam pembagian sertifikat tanah di Semarang itu, Jokowi turut didampingi Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Darmin Nasution; Sekjen Kementerian Agraria dan Tata Ruang (ATR)/Badan Pertanahan Nasional (BPN), Noor Marzuki; dan Gubernur Jateng, Ganjar Pranowo.

Darmin mengatakan Kementerian ATR/BPN sepanjang 2017 ini akan menyerahkan 5 juta sertifikat tanah kepada warga Indonesia, sesuai target yang dicanangkan Presiden Jokowi.

Advertisement

Darmin mengatakan Kementerian ATR/BPN sepanjang 2017 ini akan menyerahkan 5 juta sertifikat tanah kepada warga Indonesia, sesuai target yang dicanangkan Presiden Jokowi.

“Hari ini [Sabtu] juga diserahkan sertifikat tanah secara serentak di lima provinsi, yakni Padang, Sumatra Barat, Yogyakarta, Baubau Sulawesi Tenggara, Bengkulu, dan Kota Semarang. Total ada 705.000 sertifikat yang dibagikan [hari ini, Sabtu]. Selanjutnya tanggal 28 Desember nanti juga dibagikan 1 juta 80.000 sertifikat tanah,” tutur Darmian saat membacakan laporannya.

Sementara itu, Presiden Jokowi dalam sambutannya menyebutkan tahun 2017 menargetkan 5 juta sertifkat tanah dibagikan kepada warga. Tahun depan, target sertifikat tanah gratis yang dibagikan pun akan semakin meningkat.

Advertisement

Jokowi juga mengapresiasi kerja keras Kanwil BPN seluruh Indonesia yang telah menerbitkan sertifikat hak atas tanah kepada masyarakat. Mendengar, sambutan itu Sekjen Kementerian ATR/BPN Noor Marzuki yang hadir ditengah-tengah acara itu pun nampak senang.

“Saya tahu, Kanwil se-Indonesia dan seluruh pegawai BPN bekerja pagi, siang, malam, sesuai target yang saya tentukan dan saya tidak mau ditawar, enggak mau,” imbuh Jokowi.

Jokowi menambahkan pembagian sertifikat tanah itu dilakukan sebagai upaya mengatasi permasalahan yang ada di masyarakat. Ia mengaku setiap datang ke desa-desa, selalu mendapat keluhan dari masyarakat terkait sengketa tanah.

Advertisement

“Setiap saya ke desa, setiap saya ke kampung, setiap saya ke daerah, ke kota, ke provinsi semuanya apa selalu yang banyak [keluhan] ketelinga saya sengketa tanah, sengketa lahan. Karena rakyat tidak pegang tanda bukti hak hukum atas tanah. Ada dengan tetangganya, ada masyarakat dengan pemerintah, ada. masyarakat dengan BUMN, ini tidak boleh dibiarkan,” cetus Jokowi.

Usai acara penyerahan sertifikat, secara simbolik kepada 12 warga Jateng, seperti biasanya Jokowi membuat kuis kepada peserta dengan hadiah sebuah sepeda. Kemudian, Jokowi dan istrinya pun beranjak kembali untuk menghadiri peringatan HUT ke-11 Partai Hanura di Pantai Marina, Semarang.

KLIK dan LIKE di sini untuk lebih banyak berita Semarang Raya

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif