News
Jumat, 8 Desember 2017 - 15:30 WIB

Sore Ini, Hadi Tjahjanto Dilantik Jadi Panglima TNI

Redaksi Solopos.com  /  Adib Muttaqin Asfar  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Calon Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto menjalani uji kelayakan dan kepatutan calon Panglima TNI di Komisi I, Gedung Nusantara II, Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Rabu (6/12/2017). (JIBI/Solopos/Antara/Muhammad Adimaja)

Marsekal Hadi Tjahjanto dilantik Presiden Jokowi menjadi Panglima TNI sore ini.

Solopos.com, JAKARTA — Pihak Istana membenarkan perihal pelantikan Kepala Staf Angkatan Udara (KSAU) Marsekal Hadi Tjahjanto Panglima TNI menggantikan Jenderal Gatot Nurmantyo.

Advertisement

“Dapat konfirmasi, pelantikan Panglima TNI dilakukan di Istana Negara pukul 16.30 WIB, hari ini,” kata Juru Bicara Presiden Johan Budi, Jumat (8/12/2017).

Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengusulkan Hadi menjadi calon panglima TNI tunggal kepada DPR sejak 4 Desember 2017. Usulan penggantian muncul karena Jenderal Gatot Nurmantyo memasuki masa pensiun pada Maret 2018.

Hadi diketahui telah menjalani uji kelayakan dan kepatutan di Komisi Pertahanan Dewan Perwakilan Rakyat pada 6 Desember 2017. Usulan tersebut disetujui dalam rapat paripurna pada Kamis (7/12/2017).

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif