Sport
Minggu, 19 November 2017 - 15:25 WIB

LIGA JERMAN : Kalah Lagi, Dortmund Kian Krisis

Redaksi Solopos.com  /  Ahmad Baihaqi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Borussia Dortmund (JIBI/REUTERS/Kai Pfaffenbach)

Liga Jerman diwarnai dengan kekalahan Borussia Dortmund.

Solopos.com, STUTTGART — Borussia Dortmund semakin terjerembab ke lembah krisis setelah takluk 1-2 di markas Stuttgart pada spieltag ke-12 Bundesliga di Mercedes Benz Arena, Sabtu (18/11/2017) dini hari WIB.

Advertisement

Ini merupakan kekalahan keempat dalam lima pertandingan terakhir Dortmund di Bundesliga Jerman. Tak pelak, Die Borussen, julukan Dortmund, yang sempat bertengger di puncak klasemen sementara Bundesliga semakin melorot ke peringkat ketiga.

Posisi Peter Bosz di kursi der trainner Dortmund pun semakin diuji. Ini menjadi pekan yang mendebarkan bagi pelatih berpaspor Belanda tersebut. Setelah kekalahan di kandang Stuttgart, Dortmund akan melawat ke markas Tottenham Hotspur pada Liga Champions, tengah pekan depan. Dortmund akan dipastikan tersingkir dari Liga Champions jika gagal meraih kemenangan atas Tottenham dalam duel tersebut.

Tim dari Lembah Ruhr ini bermain tanpa bomber mautnya, Pierre-Emerick Aubameyang, ketika keok di markas Stuttgart. Menurut koran Jerman, Kicker, Auba disanksi karena penampilannya di video bersama freestyler Sean Garnier di markas latihan tim.

Advertisement

Syuting video itu dilakukan tanpa izin dari sponsor Garnier, Red Bull, yang mem-backup rival Dortmund, RB Leipzig. Inilah kali kedua penyerang asal Gabon tersebut terkena sanksi disiplin karena ulahnya sendiri. Hal itu pun merugikan kubu Dortmund.

Die Borussen langsung kecolongan gol pemain Stuttgartm Chardac Akolo, ketika pertandingan baru berjalan lima menit di Mercedes Benz Arena. Gol itu bermula karena back-pass buruk dari bek Dortmund, Marc Bartra, yang memudahkan Akolo merebut bola dan mencetak gol pembuka.

Dortmund pun baru bisa menyamakan kedudukan pada menit injury time babak pertama lewat  Maximilian Philipp.

Advertisement

Philipp memanfaatkan bola rebound penalti Andre Schurrle yang ditepis kiper Stuttgart, Robert Zieler. Pemain Stuttgart, Josip Brekalo, menjadi pahlawan timnya dengan mencetak gol kemenangan dengan cara mengolong kiper Dortmund, Roman Burki, pada menit ke-51.

“Kekalahan ini sangat menyakitkan. Kami datang ke sini untuk menang dan kami sangat kecewa. Cara kami kebobolan benar-benar konyol. Namun setelah gol pertama [Stuttgart] kami bermain bagus. Sayang, di babak kedua tim berjalan baik, kami tidak menyerang. Kami harus bangkit,” jelas Bosz, seperti dilansir Espnfc.com.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif