Sport
Rabu, 18 Oktober 2017 - 17:25 WIB

LIGA CHAMPIONS : Tottenham Imbangi Madrid, Kane Puas

Redaksi Solopos.com  /  Ahmad Baihaqi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Cristiano Ronaldo bersalaman dengan Harry Kane. (JIBI/Reuters/Andrew Couldridge)

Liga Champions menyajikan duel Real Madrid vs Tottenham.

Solopos.com, MADRID – Duel Real Madrid vs Tottenham Hotspur tak menghasilkan pemenang. Striker Tottenham, Harry Kane, pun mensyukuri hasil imbang itu mengingat bermain di kandang Madrid adalah suatu yang berat.

Advertisement

Dalam laga yang dilangsungkan di Santiago Bernabeu, Rabu (18/10/2017), Tottenham bermain imbang 1-1 melawan Madrid. The Lilywhite unggul lebih dulu berkat gol bunuh diri Raphael Varane. Bunuh diri itu tercipta berkat umpan crossing Sergi Aurier yang gagal diantisipasi Varane.

Namun jelang turun minum, Aurier juga membuat kesalahan dengan melanggar Toni Kroos di kotak terlarang. Madrid pun mendapat hadiah penalti. Cristiano Ronaldo yangd itunjuk sebagai eksekutor sukses menjalankan tugas dengan baik dan berhasil menyamakan skor menjadi 1-1.

Di laga ini, Tottenham memang kalah dominan dari Madrid dengan hanya mencatatkan 38% penguasaan bola. Namun, mereka memberikan perlawanan yang oke yakni dengan melepaskan 10 tembakan dengan lima yang on target. Sementara Madrid punya 14 attempts dengan enam yang menyasar ke gawang.

Advertisement

Meski gagal meraup poin penuh, Kane tetap puas dengan hasil yang diraih timnya. “Kami senang. Tentu mereka punya banyak peluang, tapi kami bermain bagus dan menyulitan mereka,” kata Kane seperti dikutip dari BT Sport.

“Satu poin di Bernabeu, Anda akan membawanya setiap hari dalam sepekan, ini menunjukkan seberapa jauh kami berkembang sebagai sebuah tim,” sambungnya.

“Hasil ini menempatkan kami pada posisi bagus dan kami akan bertemu lagi dalam dua minggu ke depan, ini menunjukkan bahwa kami dapat mengatasinya pada level seperti ini,” tandas Kane.

Advertisement

Hasil itu membuat Tottenham dan Madrid berbagi posisi di puncak grup H Liga Champions. Keduanya memiliki poin sama yakni tujuh poin, dengan selisih gol dan jumlah memasukkan yang sama.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif