Sport
Selasa, 10 Oktober 2017 - 06:25 WIB

KUALIFIKASI PIALA DUNIA : Brasil Vs Chile: Selecao Tak Peduli Efek Domino

Redaksi Solopos.com  /  Ahmad Baihaqi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Para pemain Brasil merayakan gol (JIBI/REUTERS/Nacho Doce)

Kualifikasi Piala Dunia akan menyajikan laga Brasil vs Chile.

Solopos.com, SAO PAULO — Nasib beberapa tim akan bergantung pada Brasil versus Chile pada Kualifikasi Piala Dunia  2018 Zona Conmebol di Allianz Parque, Sao Paulo, Rabu (11/10/2017) pukul 06.30 WIB.

Advertisement

Brasil yang sudah jauh-jauh hari memastikan lolos otomatis ke Piala Dunia 2018 sudah tak berkepentingan apa-apa pada duel tersebut. Namun, ada banyak tim yang berharap Brasil bisa menundukkan Chile. Termasuk Argentina yang terlempar dari zona lolos otomatis ke Piala Dunia 2018 dalam satu laga tesisa di kualifikasi.

Pertandingan di Sao Paolo ini memang akan memberi efek domino bagi nasib tim-tim lain di bawah Brasil, yakni Uruguay, Chile, Kolombia, Peru, Argentina, dan Paraguay. Chile sendiri harus memenangi duel ini untuk mengamankan tiket ke Piala Dunia 2018.

Selecao, julukan Brasil, bisa saja “mengalah” dan “membantu” Chile untuk lolos ke Piala Dunia 2018. Pencetak rekor juara dunia lima kali ini pun terlihat bakal merotasi pemain.

Advertisement

Pelatih Brasil, Tite, menunjukkan tanda-tanda akan memainkan lapis kedua saat duel kontra Chile. Pada sesi latihan, Minggu (8/10/2017) waktu setempat, ia memainkan kiper Ederson dan bek Marquinhos. Ederson digadang-gadang akan menggantikan posisi Alisson di bawah mistar Selecao.

Sedangkan Marquinhos dimainkan menggantikan Thiago Silva yang dikabarkan cedera. Bek kiri Alex Sandro bakal diberi kesempatan untuk mengisi posisi yang selama ini dikuasai Marcelo. Namun, pilihan rotasi pemain itu bukan semata-mata mengasihani Chile. Brasil menolak bakal bermain mata saat menjamu Alexis Sanchez dkk.

“Kami bermain tiga laga setelah dinyatakan lolos ke Piala Dunia, tapi sikap tim tetap sama. Kami akan bermain untuk menang,” jelas bomber Brasil, Gabriel Jesus, seperti dikutip indianexpress.com, Senin (9/10/2017).

Advertisement

Pemain Brasil lainnya, Miranda, bahkan memperingatkan Chile untuk berhati-hati dengan Selecao. “Jika Chile dalam posisi seperti itu, itu bukan kesalahan kami, itu kesalahan mereka. Kami akan mengerahkan segalanya yang kami punya, dan mereka juga akan berjuang habis-habisan untuk mengamankan posisi mereka,” ujarnya.

Memang tak ada gunanya Chile berharap Brasil mau mengalah di laga ini. Tapi pasukan Juan Antonio Pizzi itu bisa lega jika menengok tren penurunan performa Selecao yang meraih hasil imbang dua kali beruntun setelah menyapu sembilan kemenangan sejak dilatih Tite pada musim panas 2016 lalu.

Sayangnya, Pizzi kehilangan gelandang Arturo Vidal yang terkena sanksi. Sebagai gantinya, dia memanggil Esteban Pavez yang membela klub Brasil, Atletico Paranaense. Pizzi percaya diri timnya menang di Sao Paulo, setelah pada pertemuan kali terakhir mereka menundukkan Selecao dengan skor telak 2-0, di Santiago, Oktober 2015.

“Kami akan terus berjuang sekuat tenaga. Kali terakhir kami bertemu mereka, kami bisa bersaing dengan Brasil,” jelas Pizzi, seperti dikutip goal.com.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif