Lifestyle
Senin, 18 September 2017 - 22:45 WIB

Sweater Tembus Pandang Calvin Klein Bikin Heboh

Redaksi Solopos.com  /  Septina Arifiani  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Sweater tembus pandang Calvin Klein (Daily Mail)

Calvin Klein membuat sweater tembus pandang.

Solopos.com, SOLO – Calvin Klein merilis rajutan terbaru. Perancang Amerika itu menjual sweater wol, namun bagian torsonya tembus pandang.

Advertisement

Sweater unik tersebut dijamin membuat pandangan semua orang terpaku saat pemakainya. Sweater yang dibanderol dengan harga US$2.000 setara Rp26,5 juta itu dibuat dari bahan tipis yang memperlihatkan tubuh bagian atas, kecuali bagian tangan.

Rajutan di bagian tangan terdiri atas paduan warna krem dan biru. Sweater inovatif ini menghebohkan dunia maya, sebagian orang mengkritik label mode itu karena membuat sesuatu yang “bisa dibuat sendiri di rumah”.

Sebagian pengguna Twitter berbaik sangka, menyebut sweater itu mungkin dirancang untuk dipadukan dengan item fashion lain, seperti rompi. Warganet lain mengatakan warna dari kain torso hanya cocok untuk pria-pria berkulit putih.

Advertisement

“Mana yang warnanya cocok untuk kulit gelap?” tulis seorang pengguna Twitter seperti dilansir Antara, Senin (18/9/2017).

Meski banyak mendapat kritik, sweater unik ini populer di kalangan pencinta fashion avant-garde dan ludes terjual.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif