Sport
Selasa, 13 Juni 2017 - 22:25 WIB

BURSA TRANSFER :  Mau Dapatkan Griezmann? Bayar Rp1,4 Triliun!

Redaksi Solopos.com  /  Ahmad Baihaqi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Striker Atletico Madrid, Antoine Griezmann. (JIBI/REUTERS/Vincent West)

Bursa  transfer diwarnai dengan Antoine Griezmann yang menjadi incaran sejumlah klub.

Solopos.com, MADRID — Atletico Madrid tidak main-main dalam memagari aset terbesar mereka, Antoine Griezmann, dari godaan klub-klub kaya Eropa yang ingin membawanya keluar dari Vincente Calderon musim panas ini.

Advertisement

Sudah menjadi rahasia umum bahwa Griezmann menjadi incaran beberapa tim besar Benua Biru, salah satunya Manchester United. Namun, striker berpaspor Prancis tersebut justru mengonfirmasi meneken perpanjangan kontrak dengan Atletico hingga 2022 mendatang.

Atletico pun rela memberi gaji selangit dengan perpanjangan kontrak baru kepada Griezmann ini. Seperti dilansir Dailymail.co.uk, Selasa (13/6/2017), mantan bomber Real Sociedad tersebut dibayar 12,3 juta poundsterling (Rp208,1 miliar) per tahun, atau dengan kata lain 235.000 poundsterling (Rp3,9 miliar) per pekan!

Advertisement

Atletico pun rela memberi gaji selangit dengan perpanjangan kontrak baru kepada Griezmann ini. Seperti dilansir Dailymail.co.uk, Selasa (13/6/2017), mantan bomber Real Sociedad tersebut dibayar 12,3 juta poundsterling (Rp208,1 miliar) per tahun, atau dengan kata lain 235.000 poundsterling (Rp3,9 miliar) per pekan!

Nilai tersebut membuat Griezmann menjadi pemain bergaji tertinggi di Atleti, sebutan Atletico. Griezmann juga hanya jalah dari Cristiano Ronaldo, Lionel Messi, dan Neymar yang digaji tinggi di Liga Primera Spanyol.

“Sekarang lebih dari sebelumnya #Atleti,” cuit Griezmann, seperti dilansir Marca.com.

Advertisement

Lantas, apakah kontrak baru Griezmann akan menggaransi sang pemain bertahan di Atletico? Belum tentu. Sebab, klub lain bisa mendapatkan tanda tangan pemain yang mencetak 83 gol dalam 160 laga untuk Atletico tersebut jika bersedia menebus klausul pelepasan kontraknya yang  ikut melejit mencapai 88 juta poudsterling (Rp1,4 triliun).

Kontrak Baru Griezmann Dalam Angka

2022—Batas akhir kontrak.

Advertisement

88—Besar nilai klausul pelepasan 88 juta poundsterling (Rp1,4 triliun).

12.3—Gaji per musim mencapai 12,3 juta poundsterling.

235.000—Gaji per pekan mencapai 235.000 poundsterling.

Advertisement

1—Menempati nomor satu pemain bergaji tertinggi di Atletico.

3—Gajinya hanya kalah dari tiga pemain lain di Liga Spanyol, Cristiano Ronaldo, Lionel Messi, dan Neymar.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif