Sport
Senin, 24 April 2017 - 19:25 WIB

MOTOGP 2017 : Kemenangan di Austin Jadi Awal Kebangkitan Marquez

Redaksi Solopos.com  /  Ahmad Baihaqi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Marc Marquez (Crash.net)

Motogp 2017 diwarnai dengan Marc Marquez yang menang di GP Austin.

Solopos.com, AUSTIN – Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, berhasil menjadi juara di GP Austin. Marquez menyebut kemenangan itu menandai kebangkitannya setelah jeblok di dua seri perdana Motogp 2017.

Advertisement

Dalam balapan di Circuit of The Americans, Senin (24/4/2017) dini hari WIB, Marquez menjadi juara setelah mengguli Valentino Rossi dan Dani Pedrosa yang finis di posisi kedua dan ketiga. Tambahan 25 poin membuat Marquez kini mulai mengejar duo Yamaha di klasemen pembalap. Marquez punya 38 poin di posisi ketiga, sedangkan Vinales mengoleksi 50 poin, dan Rossi 56 poin.

Apalagi dalam dua balapan awal Motogp 2017, Marquez gagal naik podium. Pada balapan seri pertama di Qatar, Marquez finis di posisi keempat. Sementara pada seri kedua di Argentina, Marquez gagal finis karena terjatuh di lintasan.

Kemenangan di Austin juga membuat Marquez menjadi satu-satunya pemenang di lintasan sepanjang 5,5 km itu sejak kali pertama dibuka. Marquez sudah lima kali menang secara beruntun di Austin.

Advertisement

“Ini adalah kemenangan penting dan sebuah balapan yang penting. Karena setelah Argentina penting untuk bangkit dengan cara terbaik, dengan sebuah kemenangan,” kata Marquez di Crash.net, Senin.

“Itu adalah balapan yang sulit karena temperaturnya jauh lebih tinggi dari kemarin. Oleh karena itu sebelum balapan saya bilang ke kepala mekanik ‘Saya mau pakai ban depan hard’,” imbuhnya.

“Itu adalah balapan yang sempurna untuk saya, benar-benar konsisten, terkontrol, dan saya sangat senang bisa kembali bersaing lagi di kejuaraan,” tandas The Baby Alien.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif