Jogja
Jumat, 3 Maret 2017 - 09:40 WIB

NAGOYA JAPANESE RESTAURANT : Menu Teppanyaki Tetap Jadi Favorit

Redaksi Solopos.com  /  Sumadiyono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Teppanyaki

Nagoya Japanese Restaurant adalah salah satu restaurant andalan GQ Hotel Yogyakarta

Harianjogja.com, JOGJA-GQ Hotel Yogyakarta merupakan salah satu hotel yang mempunyai fasilitas restaurant terbanyak di kota Jogja, yaitu 3 restaurant dengan ciri khas dan jenis makanan yang berbeda. Di antaranya, Serayu Chinese Restaurant yang menyajikan aneka pilihan Cantonese & Szechuan Food, Nagoya Japanese Restaurant dengan Makanan Jepang yang spesial khususnya Teppanyaki serta Coffee Shop yang menyajikan makanan Eropa, Asia maupun Indonesia.

Advertisement

Ketiga restauran tersebut baru saja selesai direnovasi dengan nuansa dan atmosfer yang baru yang akan membuat tamu lebih nyaman menikmati makananan yang disajikan.

Nagoya Japanese Restaurant adalah salah satu restaurant andalan GQ Hotel Yogyakarta. Restaurant dengan khas masakan Jepang serta didukung oleh tempat yang nyaman dan pelayanan yang ramah serta menyajikan aneka pilihan menu yang bervariatif.

Salah satu menu favorite di restauran ini adalah teppanyaki. Teppan berarti meja, Yaki berarti goreng / bakar. Jadi Teppan Yaki adalah nama masakan Jepang yang cara proses mengolahnya dimasak / digoreng di meja besi (Teppan). Semua bahan mulai dari sayuran, ikan laut, daging sapi, sampai nasi goreng bahkan sampai makanan penutup dimasak Teppan Yaki ini.

Advertisement

Di atas meja inilah tamu dapat melihat langsung proses memasak Teppanyaki yang dipesan dan atraksi saat memasak dari Chef. Dengan melihat Live Cokking seperti ini tamu juga dapat memastikan bahwa bahan makanan yang diolah masih fresh atau segar.

Selain menu andalan Teppanyaki ditawarkan aneka pilihan masakan Jepang lain seperti Ishiyaki, Shabu-Shabu, Teriyaki, Katsu, Yakiniku, Kuayaki, Sukiyaki, Tempura, Tsuki, Sushi, Sashimi dll yang dapat dipilih dan nikmati sesuai dengan selera. (*)

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif