Soloraya
Rabu, 15 Februari 2017 - 20:40 WIB

BENCANA KARANGANYAR : Longsor di Tawangmangu Rusak Satu Rumah

Redaksi Solopos.com  /  Suharsih  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Sejumlah anak warga RT 007/RW 006 Daleman, Banaran, Ngringo, Jaten, Karanganyar, bermain di genangan banjir luapan Sungai Bengawan Solo, Rabu (15/2/2017) siang. (Kurniawan/JIBI/Solopos)

Bencana Karanganyar, longsor mengakibatkan satu rumah di Tawangmangu rusak.

Solopos.com, KARANGANYAR — Bencana alam tanah longsor terjadi di Dukuh Rejo RT 001/RW 012 Plumbon, Tawangmangu, Karanganyar, Rabu (15/2/2017) pukul 17.01 WIB. Material longsor menimpa rumah Supono, warga setempat.

Advertisement

Tak ada korban jiwa atau luka dalam musibah tersebut. Kerugian materiil ditaksir Rp55 juta akibat kerusakan dua bangunan dapur, sebagian rumah induk, satu sepeda motor, dan tiga ekor ayam.

Informasi yang diperoleh Solopos.com dari jejaring sukarelawan tanggap bencana Karanganyar Emergency (KE), korban selamat atas nama Supono, Kasmiat, Rahmat, dan Yahra.

Sementara itu, luapan Sungai Bengawan Solo menggenangi beberapa rumah di RT 007/RW 006 Daleman, Banaran, Ngringo, Jaten, Karanganyar, Rabu pagi. Tapi warga yang sudah terbiasa dengan banjir tak sampai mengungsi.

Advertisement

Air mulai surut Rabu siang. Pantauan Solopos.com, anak-anak korban banjir justru bermain di genangan air banjir. Mereka seolah tak takut dengan banjir kendati hanya berjarak beberapa meter dari bibir Sungai Bengawan Solo.

Camat Jaten, Aji Pratama Heru K., mengatakan solusi permanen atas persoalan banjir di wilayah itu hanya satu, yaitu relokasi. Tapi dia menegaskan yang berwenang memprogramkan relokasi adalah Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Karanganyar.

 

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif