Lifestyle
Selasa, 24 Januari 2017 - 23:10 WIB

TIPS CANTIK : Begini Cara Mudah Dapatkan Rambut Tebal dan Indah

Redaksi Solopos.com  /  Septina Arifiani  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi rambut tebal (Boldsky)

Tips cantik kali ini membahas tentang cara mudah mendapatkan rambut tebal dan indah.

Solopos.com, SOLO – Memiliki rambut indah, tebal, panjang, dan halus merupakan dambaan banyak wanita. Sayangnya, banyak wanita yang mengalami kerusakan rambut karena perawatan yang salah.

Advertisement

Keluhan paling sering dialami adalah rambut rontok, kasar, serta kusam. Kondisi rambut yang seperti itu kerap membuat seseorang kurang percaya diri.

Apakah Anda mengalami masalah tersebut? Jangan khawatir, Anda bisa memiliki rambut yang indah, tebal, dan sehat dengan mudah. Mau tahu caranya? Simak tips yang dihimpun Solopos.com dari Boldsky, Selasa (24/1/2017), berikut ini:

Pakai sampo khusus
Pakailah sampo khusus yang bisa merangsang pertumbuhan rambut. Perhatikan pula komposisi bahan pembuat sampo. Sebab, beberapa sampo dibuat dengan bahan kimia yang justru bisa merusak kondisi rambut dengan membuatnya rontok. Sebaiknya, pakailah sampo yang terbuat dari bahan herbal khusus yang bermanfaat menumbuhkan rambut.

Advertisement

Anda juga bisa memakai sampo kering untuk mengurangi intensitas keramas. Terlalu sering keramas justru bisa memperburuk kerusakan rambut. Sebagai gantinya, Anda bisa memakai sampo kering untuk membuat tampilan rambut berkilau dan indah.

Ikat Rambut
Jika ingin memiliki rambut tebal dan lembut, Anda bisa melakukan trik mengikat rambut setelah memakai kondisioner. Caranya, pakailah kondisioner dalam keadaan rambut setengah kering setelah keramas. Ratakan kondisioner dengan menyisir rambut memakai jari. Setelah itu, ikatlah rambut membentuk bulatan seperti donat dan biarkan selama satu jam. Kemudian, bilas rambut dengan air hangat.

Keringkan rambut dengan hair dryer
Anda bisa membuat rambut terlihat tebal, lembut, dan sehat dengan cara mengeringkannya dengan hair dryer. Tetapi, jangan pernah mengeringkan rambut dalam keadaan yang amat basah. Sebaiknya, pakai hair dryer dalam kondisi hampir kering atau rambut sudah tidak meneteskan air. Sebab, pemakaian hair dryer dalam kondisi rambut basah justru akan merusaknya.

Advertisement

Penggunaan hair dryer ini juga bisa menambah volume rambut dan membuatnya tampak lebih tebal. Selain itu, udara panas dari hair dryer juga bisa membuat rambut lebih mudah di atur dan lembut.

Pakai rol rambut

Cara terakhir untuk mendapatkan rambut yang tebal dan sehat adalah dengan memakai rol khusus rambut saat akan tidur di malam hari. Anda bisa melepaskan rol tersebut pada pagi harinya dan jangan disisir. Pemakaian rol dapat menambah volume dengan membuat rambut bergelombang. Cara ini sangat pas dilakukan bagi Anda yang memiliki rambut tipis. Sebab, bentuk yang dihasilkan karena pemakaian rol itu akan membuat rambut Anda lebih tebal secara alami. (Chelin Indra Sushmita/JIBI/Solopos.com)

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif