Sport
Jumat, 20 Januari 2017 - 23:35 WIB

BURSA TRANSFER : Atletico: Griezmann Tak Dijual!

Redaksi Solopos.com  /  Ahmad Baihaqi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Striker Atletico Madrid, Antoine Griezmann. (JIBI/REUTERS/Vincent West)

Bursa transfer diwarnai dengan Antonie Griezmann yang diminati banyak tim.

Solopos.com, MADRID – Antonie Griezmann kerap dikaitkan dengan sjumlah klub saat bursa transfer tiba. Termasuk di bursa transfer musim dingin ini yang menyebut Griezmann diminati Manchester United.

Advertisement

Namun secara tegas Atletico Madrid sebagai klub pemilik Griezmann tak akan menjual si pemain. Hal tersebut diungkapkan oleh Presiden Atletico, Enrique Cerezo. Dia menyatakan Griezmann akan bertahan di Atletico dalam waktu yang lama.

Pada bursa transfer Januari 2017 ini, MU santer dikabarkan ingin memboyong Griezmann. Bahkan Setan Merah sudah menyiapkan dana besar untuk mendatangkan striker Prancis itu ke Old Trafford. Kabarnya, MU siap membayar klausul pelepasan Griezmann yang mencapai 100 juta euro (Rp1,4 triliun).

Selain itu, MU juga ingin memanfaatkan keakraban Griezmann dengan gelandang mereka, Paul Pogba. Pogba diharapkan bisa merayu Griezmann untuk berbaju The Red Devils. Griezmann diharapkan membuat MU kian tajam di lini depan.

Advertisement

Terlebih perfroma Griezmann bersama Atletico sangat gemilang dalam beberapa musim terakhir. Dia sudah tampil dalam 132 pertandingan bersama tim polesan Diego Simeone itu dan melesakkan 69 gol di seluruh kompetisi. Wajar saja MU sangat serius ingin mendatangkan pemain 25 tahun itu.

Namun sampai saat ini, Atletico menyebut pihaknya belum mendapat tawaran dari MU. Di sisi lain, Los Colchoneros juga tak ingin menjual penyerang anadalannya tersebut.

“Saya tidak tahu apakah memang ada ketertarikan dari Manchester United,” ujar Presiden Atletico, Enrique Cerezo, seperti dikutip dari Soccerway, Jumat (20/1/2017).

Advertisement

“Saya bisa katakan bahwa Griezmann akan jadi pemain Atletico untuk waktu lama,” imbuhnya.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif