Jateng
Sabtu, 7 Januari 2017 - 21:50 WIB

KISAH MISTERI : Dianggap Sarang Pocong dan Kuntilanak, Hotel Siranda Tetap Kondang

Redaksi Solopos.com  /  Rahmat Wibisono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Hotel Siranda di Jl. Diponegoro, Kelurahan Lempongsari, Kecamatan Gajahmungkur, Kota Semarang, Jateng. (Pegi-pegi.com)

Kisah misteri Hotel Siranda di Kota Semarang yang konon dihuni makhluk halus pocong hingga kuntilanak semakin moncer saja di dunia maya, Internet.

Semarangpos.com, SEMARANG — Hotel Siranda adalah salah satu hotel yang ramai dikunjungi para pelancong yang ingin menginap di Kota Semarang pada era 1980-an. Meskipun hotel yang terletak di Jl. Diponegoro, Kelurahan Lempongsari, Kecamatan Gajahmungkur, Kota Semarang, Jawa Tengah (Jateng) ini telah ditinggalkan dari segala aktivitas, bukan berarti ketenarannya meredup.

Advertisement

Hotel yang dulunya ramai dikunjungi ini, sekarang sepi dari aktivitas manusia dan terkesan terbengkalai. Namun, bukan berarti kekondangan hotel ini meredup. Karena cerita yang ditularkan dari mulut ke mulut tentang Hotel Siranda sebagai sarang makhluk halus berupa pocong dan kuntilanak, nma hotel tersebut semakin kondang saja di dunia maya, Internet.

Dikutip Semarangpos.com dari Wowasiknya.com, konon hotel ini mulai sepi setelah terjadi pembunuhan terhadap seorang wanita di salah satu kamar hotel. Menurut cerita yang beredar di kalangan masyarakat, arwah korban pembunuhan tersebut bergentayangan dan menganggu pengunjung dan tamu yang menginap di hotel tersebut.

Karena kisah hantu gentayangan dan gangguan makhluk halus itu, akhirnya tak ada lagi yang mau menginap di Hotel Siranda. Tak berselang lama, hotel ini bangkrut dan ditinggalkan begitu saja oleh pengelolanya dan kini terlihat terbengkalai.

Advertisement

Karena ditinggalkan dalam waktu yang lama, kisah misteri bernuansa mistis yang sebelumnya beredar semakin populer di antara warga Kota Semarang. Dikabarkan Infometafisik.com, bangunan Hotel Siranda saat ini terlihat seperti rumah hantu karena tak terurus. Pohon beringin yang ada di depan hotel pun semakin menambah suasana horor.

Berdasarkan cerita yang beredar tersebut, di Hotel Siranda kini sering terlihat sesosok pocong yang menyeramkan. Pocong itu konon sering menampakkan diri di sekitaran pohon beringin.

Bukan hanya itu, sebagian warga sering menyebut bahwa di dahan pohon beringin itu sering terlihat sesosok kuntilanak yang seakan sedang bergelayutan. Kuntilanak itu juga sering tertawa dengan suara keras dan menyeramkan.

Advertisement

Kisah-kisah misteri bernuansa mistis di Hotel Siranda itu pun dibenarkan oleh beberapa anak jalanan dan pengamen yang sering berteduh atau tidur di Hotel Siranda yang mengerikan itu. Dilansir Dimensilain.com, beberapa anak jalanan dan pengamen itu juga sering mendengar suara anjing yang melolong. Suara anjing itu pun semakin membuat bulu kuduk berdiri.

Untuk yang gemar menguji nyali, Hotel Siranda adalah lokasi yang cocok untuk dikunjungi. Dengan cerita mistis yang beredar luas dan suasana bangunan yang menyeramkan, salah satu bangunan di Kota Semarang ini cocok untuk menjajal keberanian. (Ginanjar Saputra/JIBI/Semarangpos.com)se

KLIK dan LIKE di sini untuk lebih banyak berita Semarang Raya

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif