Lifestyle
Minggu, 20 November 2016 - 23:40 WIB

TIPS KECANTIKAN : 5 Kesalahan saat Membentuk Alis

Redaksi Solopos.com  /  Septina Arifiani  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi membentuk alis (Womenshealthmag.com)

Tips kecantikan membahas tentang lima kesalahan saat membentuk alis.

Solopos.com SOLO – Alis menjadi salah satu bagian wajah yang menjadi prioritas saat make up.  Tren alis yang tebal tapi tetap alami membuat sebagian wanita rela menghabiskan banyak waktu untuk membentuk alis mereka.

Advertisement

Namun, alih-alih membuat bentuk alis bagus, beberapa wanita justru kerap melakukan beberapa kesalahan saat membentuk alis. Nah, apa saja kesalahan tersebut? Dikutip Solopos.com dari Women’s Health, Jumat (18/11/2016:

Mencukur alis dengan metode waxing
Metode waxing kerap digunakan untuk menghilangkan rambut halus di tubuh. Namun, metode ini sangat tidak dianjurkan untuk mencukur alis. Sebab, mencukur alis dengan cara waxing justru akan membuat bentuk alis tampak bulat dan menyebabkan wajah tampak lebih tua.

Mencabut alis sekali dalam sepekan
Guna mendapatkan bentuk alis yang bagus, Anda disarankan untuk mencabut alis setiap hari. Sebab, jika ditunda, rambut halus yang tumbuh setiap hari itu akan merusak bentuk alis.

Advertisement

Salah memilih warna pensil alis
Warna pensil alis akan memengaruhi tampilan wajah seseorang. Sebaiknya, pilihlah pensil alis yang memiliki warna senada dengan warna rambut. Sebab, warna alis yang terlalu mencolok akan membuat penampilan terlihat aneh.

Menggambar dari pangkal alis
Selama ini, beberapa wanita menggambar alis mulai dari pangkal. Padahal, cara itu sangatlah tidak tepat. Sebaiknya, mulailah menggambar alis dari bagian tengah yang merupakan bagian paling alami dan tebal. Kemudian, lanjutkan dengan pulasan ringan ke arah ekor alis. Setelah itu, sempurnakan dengan memulas seluruh bagian alis. Teknik itu akan membuat alis terlihat tebal dan alami.

Menggambar alis sebelum merias wajah
Menggambar alis sebelum merias wajah merupakan trik yang salah. Sebaiknya, riaslah wajah terlebih dahulu menggunakan pelembab, alas bedak, dan bedak sebelum menggambar alis, agar alis tampak tebal alami. (Chelin Indra Sushmita/JIBI/Solopos.com)

Advertisement

 

 

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif