News
Selasa, 27 September 2016 - 09:55 WIB

BURSA SAHAM HARI INI : Terpengaruh Debat Presiden AS, IHSG Melemah 22,91 Poin

Redaksi Solopos.com  /  Haryo Prabancono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi Pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG). (Dok/JIBI/Binis)

Bursa saham hari ini, IHSG, melemah 0,43% atau 22,91 poin karena terpengaruh debat Presiden AS.

Solopos.com, JAKARTA — Pergerakan indeks harga saham gabungan (IHSG) terpantau melanjutkan pelemahannya pada awal perdagangan hari ini, Selasa (27/9/2016).

Advertisement

IHSG hari ini dibuka turun 0,29% atau 15,59 poin ke level 5.336,55 dan melemah 0,43% atau 22,91 poin ke level 5.329,23 pada pukul 09.05 WIB. Sebanyak 12 saham bergerak menguat, 22 saham bergerak melemah, dan 502 saham stagnan dari 536 saham yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI).

Enam dari sembilan indeks sektoral IHSG bergerak negatif dengan tekanan utama dari sektor finansial yang melorot 1,15% dan sektor aneka industri yang melemah 1,06%.

Advertisement

Enam dari sembilan indeks sektoral IHSG bergerak negatif dengan tekanan utama dari sektor finansial yang melorot 1,15% dan sektor aneka industri yang melemah 1,06%.

Selain itu, tiga sektor lainnya bergerak positif dipimpin oleh sektor konsumer yang menguat 0,20%. Dalam risetnya, Samuel Sekuritas memprediksi pergerakan IHSG masih akan dibayangi oleh sejumlah tekanan pada perdagangan hari ini.

Riset Samuel Sekuritas memaparkan mayoritas bursa Amerika Serikat (AS) kembali ditutup melemah pada perdagangan kemarin seiring pasar yang diwarnai ketidakpastian menjelang debat pertama calon presiden dari Partai Republik Donald Trump dan Demokrat Hillary Clinton.

Advertisement

Bursa Eropa juga ditutup melemah, seiring dengan naiknya kekhawatiran akan performa sektor finansial di benua tersebut, terutama capital buffer Deutsche Bank AG. Sementara itu, bursa regional Asia dibuka melemah, seiring dengan pelemahan pada mayoritas bursa utama dunia.

IHSG pada perdagangan kemarin ditutup melemah 0,7% ke level 5.352. “Meskipun pencapaian hasil tax amnesty dapat menjadi sentimen positif, namun IHSG pada hari ini masih dibayangi oleh berbagai tekanan mulai dari harga minyak dunia yang masih volatile dan melemahnya mayoritas bursa dunia menjelang debat capres di Amerika Serikat,” katanya dalam riset.

Sejalan dengan pergerakan IHSG, indeks Bisnis27 terpantau melemah 0,98% atau 4,66 poin ke 472,56, setelah dibuka dengan pelemahan 0,73% atau 3,48 poin di posisi 473,74. Sementara itu, rupiah terpantau menguat 0,13% atau 17 poin ke Rp13.024/US$ pada pukul 09.04 WIB.

Advertisement

Saham-saham yang melemah pada awal perdagangan:

BBCA -1,63%
TLKM -1,18%
BBRI -1,25%
ASII -0,89%

Saham-saham yang menguat pada awal perdagangan:

HMSP +0,99%
GGRM +0,59%
UNVR +0,17%
ADRO +1,25%

Sumber: Bloomberg

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif