Sport
Sabtu, 14 Mei 2016 - 06:10 WIB

KABAR PEMAIN : Pisah dengan PSG, Ibrahimovic: Aku Datang Seperti Raja, Pergi Seperti Legenda

Redaksi Solopos.com  /  Ahmad Baihaqi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Kabar pemain Zlatan Ibrahimovic yang akan hengkang dari PSG.

Solopos.com, PARIS – Zlatan Ibrahimovic telah menyatakan akan hengkang dari Paris Saint Germain akhir musim ini sejak jauh-jauh hari. Kini jelang pertandingan terakhirnya bersama PSG, Ibra pun mengucapkan salam perpisahan.

Advertisement

PSG masih memiliki sisa dua pertandingan musim ini. Pertama, mereka akn menjamu Nantes di laga puncak Ligue 1 Prancis, akhir pekan ini. Kemudian mereka harus menghadapi Marseille di final Coupe de France, 22 Mei 2016 mendatang.

Striker asal Swedia itu kemudian mengumumkan laga melawan Nantes akan menjadi laga terakhirnya di Parc des Princes bersama PSG. Dia pun mengucapkan salam perpisahan dengan PSG yang sudah dibelanya selama empat musim.

“Saya sangat bangga dengan empat tahun terakhir. Saya mencintai segala sesuatu yang saya habiskan di sini setiap hari,” kata Ibrahimovic seperti dikutip dari Soccerway, Jumat (13/5/2016).

Advertisement

“Paris Saint-Germain telah menjadi klub top dunia dan saya memainkan perna kunci dalam perkembangan klub ini. Sekarang adalah waktu yang tepat bagi saya untuk mengambil jalan yang berbeda,” imbuh dia.

“Saya ingin berterima kasih kepada rekan-reka, staf teknis dan semua orang di klub. Hati saya selalu dengan fans. Mereka sungguh menakjubkan di hari pertama saya datang ke sini. Mereka adalah fans terbaik di Prancis.”

“Ini bukan perpisahan melainkan hanya seperti ucapan selamat tinggal. Aku datang ke sini seperti seorang raja dan pergi seperti seorang legenda. Tapi aku akan kembali suatu saat nanti,” pungkas pemain 34 tahun itu.

Advertisement

Ibrahimovic turut berjasa membawa PSG memenangi empat gelar Liga Prancis. Musim ini dia sukses mencetak 36 gol untuk PSG di semua kompetisi.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif